GridFame.id - Tahun 2020 dirasa menjadi tahun penuh cobaan bagi sebagian besar orang.
Seolah masalah, cobaan dan musibah datang silih berganti tiada henti.
Hampir setiap bulan berganti, satu tokoh berharga memilih untuk kembali pada Yang Maha Kuasa.
Duka kehilangan terus dirasakan, ditambah dengan adanya pandemi yang memporak porandakan ekosistem kehidupan.
Hal ini juga rupanya yang dirasakan oleh komedian, Aming.
Ia merasa terus menerus kehilangan sosok berharga yang ia kenal dan menjadi panutan hidupnya.
Aming mengungkapkan kesedihannya itu melalui sebuah unggahan di akun instagramnya.