"Sempat gue merasa capek banget sayangin anak orang. Sayang banget sama keponakan tapi gue pengen punya sendiri," ujar Indira.
Indira juga lantas menduga keguguran itu diakibatkan dirinya yang terlalu hobi olahraga gym.
"Gue enggak freak sih cuma gue setiap hari ngegym sampai sekarang. Tapi beberapa bulan lalu gue sempat off karena gue mikir benar kalau ngegym itu bikin gue jadi enggak bisa punya anak. Jadi keguguran terus," jelasnya.
Baca Juga: Tak Puas dengan Permintaan Maafnya, Dokter Ini Akan Proses Indira Kalistha ke Jalur Hukum
Ia mengaku banyak yang menyalahkannya akibat peristiwa keguguran itu.
"Orang tu banyak banget yang bilang jangan ngegym. Terus seminggu sebelum keguguran itu gue ngegym jadi kayak disalahin banget," terangnya.
Sebelumnya, Indira membuat publik heboh lantaran dirinya mengatakan tak pernah suka memakai masker dan cuci tangan setelah berkegiatan.
Ia bahkan tak peduli jika nantinya meninggal akibat terinfeksi covid-19.
Sebagai seseorang yang memiliki pengaruh bagi banyak orang, pernyataan Indira sangat tidak bisa diterima hingga dirinya menuai kecaman.