4. Jaga Kesehatan Jantung
Bawang putih telah dikenal sebagai pengobatan tambahan dalam menurunkan kolesterol dan tekanan darah, yang pada akhirnya mengurangi risiko aterosklerosis.
Bawang putih dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).
Manfaat bawang putih mentah untuk melindungi jantung adalah dengan mencegah terbentuknya enzim pada organ hati yang menjadi penyebab meningkatnya kadar kolesterol dalam tubuh.
5. Kontrol Berat Badan
Bawang putih bisa membantu kita mengontrol berat badan.
Berdasarkan sebuah penelitian menunjukkan, tikus yang mengonsumsi makanan kaya bawang putih mengurangi berat dan lemak di tubuhnya.
Demi memanfaatkan kandungan tersebut, usahakanlah memasak dengan bawang putih setiap hari.
Baca Juga: Cukup Satu Lembar! Daun Pandan Terbukti Praktis Jadi Obat Rumahan Atasi Insomnia
6. Sembuhkan Psoriasis
Psoriasis adalah penyakit peradangan kronis dan bersifat autoimun (penyakit yang muncul sebagai akibat dari reaksi sistem kekebalan atau sistem imun tubuh).
Gejalanya terjadi pada kulit yang ditandai dengan bercak putih, perak, atau merah bersisik tebal.
Biasanya terjadi di berbagai bagian tubuh, terutama pada kaki, punggung bawah, lutut, siku, tangan, dan kulit kepala.
Bawang putih memiliki sifat anti-inflamasi sehingga bisa berguna untuk mengurangi kondisi psoriasis.
Caranya, dengan menggosokkan sedikit minyak bawang putih ke area yang sakit untuk menghaluskan kulit, hingga bebas ruam.