Namun hal itu dikonfirmasi oleh Aisyahrani dengan menunjukkan bukti pesan antara Reino dan Syahrini juga DM yang dikirim Luna Maya.
Namanya santer disebut pihak Syahrini, Luna Maya justru tak merasa dirinya sedang dijatuhkan.
Ia malah asyik dengan kegiatan barunya di tengah pandemi dengan membuat podcast virtual bersama sederet artis ternama.
Wanita 36 tahun itu juga sibuk mempersiapkan sebuah hostel miliknya di Bali dalam waktu dekat.
Baru-baru ini, Luna Maya juga mengunggah sebuah foto bersama seseorang yang berarti dalam hidupnya selama ini.
Tampak foto dirinya bersama sang sahabat yang juga member Genk Mentri Ceria, Iwet Ramadhan.
"Nemu foto yang harus nya di Print dan pajang di rumah. Karena di protes "kenapa gak ada foto gw di rumah loe?" (dengan nada kesel). Ya udah gak ada Frame rumah tapi ada di feed gw!" tulis Luna Maya dalam keterangan unggahannya.