Find Us On Social Media :

Harapan Baru Untuk Indonesia! Terima Bantuan Obat Corona dari China, Gubernur Maluku: 'Sudah Berhasil Menyembuhkan!'

Ilustrasi corona

GridFame.id -  Pandemi corona (covid-19) hingga saat ini masih menjadi masalah utama bagi seluruh dunia termasuk Indonesia.

Berbagai upaya dilakukan guna meghentikan penyebaran virus tersebut.

Hingga hari ini, Selasa (02/06/2020) telah terdapat sebanyak 26.940 kasus positif terinfeksi.

Baca Juga: Patut Diacungi Jempol! Tak Melulu Buruk, 6 Kabar Gembira Terkait Update Virus Corona di Indonesia Ini Bak Angin Segar!

Namun peningkatan jumlah kasus ini juga dibarengi dengan peningkatan jumlah pasien sembuh.

Pasalnya, hingga saat ini ada 7.637 pasien dinyatakan sembuh dan 1.641 dinyatakan meninggal dunia.

Baru-baru ini, kabar gembira datang untuk Indonesia dimulai dari wilayah timur, Ambon, Maluku.

Gubernur Maluku, Murad Ismail menyerahkan 1.200 dus bantuan obat pecegahan virus corona kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku, Senin (1/6/2020).