Find Us On Social Media :

Tampil Cantik Berhijab, Bella Saphira Turut Hadiri Acara Pernikahan di Tengah Pandemi Seperti Krisdayanti: 'Semua Taat'

Intip penampilan eksotis Bella Saphira saat temani suaminya mengenakan baju adat Batak

GridFame.id - Artis senior Bella Saphira mulai vakum dari dunia hiburan sejak menikah beberapa tahun lalu.

Ia menikah dengan salah seorang petinggi TNI, Agus Surya Bakti dan memutuskan mengabdi untuk sang suami.

Kini sang suami telah pensiun dari TNI dan mengemban jabatan sebagai Komisaris Utama PT Antam.

Menjadi istri pejabat, Bella pun disibukkan dengan berbagai kegiatan sang suami.

Baca Juga: Jarang Terjadi, Tengok Kompaknya 3 Anak Maia Estianty & 4 Anak Mulan Jameela Rayakan Pesta Bersama

Artis cantik ini dengan setia selalu mendampingi berbagai acara yang dihadiri suaminya.

Seperti kali ini, Bella membagikan potret dirinya dan sang suami menghadiri acara pernikahan di tengah pandemi.

Sama seperti Krisdayanti, Bella pun menghadiri acara pernikahan yang sama.

Lewat unggahan di Instagramnya, Bella pun membagikan potret cantik dirinya dalam balutan gaun berwarna kuning lengkap dengan jilbab berwarna senada.

Sedang sang suami tampil gagah dalam balutan kemeja batik dengan sentuhan nuansa kuning dan hitam.

Mereka pun tampak begitu serasi saat menghadiri acara pernikahan di tengah pandemi Covid-19 ini.

 Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang! Kulit Kentang Ternyata Bisa Jadi Bahan Alami Masalah Uban Rambut

Tak lupa mereka juga berfoto bersama kedua mempelai yang melangsungkan ijab kabul pada Rabu (3/6/2020) itu.

Dari keterangan yang diberikannya, Bella menjelaskan ia hanya menghadiri acara tersebut selama 30 menit.

Meski datang di pesta pernikahan di tengah pandemi, Bella dan sang suami tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Menghadiri prosesi ijab Kabul hanya 30 menit dgn Prosedur Pencegahan Covid19 yg Baik sekali.Semua Taat Memakai Masker dan #jagajarak duduk 1 meter," terang Bella.

Bahkan, tamu undangan yang hadir pun begitu dibatasi dan dilakukan cek kesehatan ketat hingga rapid test.

"Sedikit Tamu yg di undang di pintu masuk utama langsung rapid test dan Thermogun," ujarnya.

Mereka juga diberikan ruangan khusus yang hanya berisi enam orang dan menyaksikan pernikahan lewat layar televisi yang disediakan.

"Bahkan Menempati ruangan masing2 yg terpisah berisi Max 6 orang saja, dan Kita Menyaksikan lewat TV monitor," kata Bella.

Baca Juga: Heboh Aurel Hermansyah Bagikan Foto Lama Bersama Sang Adik, Azriel Hermansyah Justru Minta Perlindungan: 'Semoga Kita Selalu Kuat'

Tak seperti KD yang hadir dengan masker sepanjang acara, Bella dan suami terlihat tak mengenakan masker saat berfoto bersama.

Namun, ia pun menjelaskan bahwa masker dilepas hanya saat berfoto saja.

"Masker dilepas sebentar hanya utk photo cepat2 sambil tahan nafas☺️#pencegahancovid19," jelasnya.

Penampilan cantik nan anggun Bella Saphira itu pun justru banjir pujian dari warganet.