Ditilik dari Instagram @veronicatan_official, Minggu (14/6/2020) wajah mantan istri Ahok ini disandingkan dengan publik figur lain.
Nama Veronica disandingkan bersama dengan Nicholas Saputra, Yenny Wahid, Najwa Shihab, dan Susi Pudjiastuti.
Veronica pun nampak bersyukur namanya masuk ke dalam majalah tersebut.
"Sebuah kehormatan bisa bersanding bersama 19 orang tokoh lain yang dianggap bisa membuat perubahan untuk masa depan Indonesia."
"Saya hanya bagian kecil, masih banyak yang lebih baik."
"Namun harus diingat bahwa segala sesuatu dimulai dari hal yang kecil," tulis Veronica.