GridFame.id - Hamil dan melahirkan di masa pandemi nampaknya memang bukanlah hal mudah.
Selain karena sangat berisiko, prosedurnya pun cukup rumit dan panjang.
Hal ini sebenarnya dimaksudkan untuk keselamatan ibu dan bayinya.
Namun, hal naas justru dialami seorang ibu di Makassar yang justru harus kehilangan bayinya saat hendak melahirkan.
Ervina Yana, seorang warga di Makassar harus kehilangan bayi dalam kandungannya saat akan dilahirkan.
Jika ingin melakukan persalinan, Ervina diharuskan menjalani rapid test dan swab.