Find Us On Social Media :

Takut Tak Berumur Panjang, Ashanty Ungkap Kondisi Penyakit Autoimunya Setelah 3 Bulan Tak Bisa Kontrol ke Singapura

Ashanty tak bisa kontrol penyakitnya ke Singapura

 

Sebagai informasi, penyakit Autoimun adalah suatu kondisi di mana sistem kekebalan tubuh secara keliru menyerang tubuh kita.

Mengutip Nakita.id, kondisi ini juga bisa memengaruhi sel-sel sehat dalam tubuh yang salah diidentifikasi oleh sistem kekebalan sebagai benda asing.

Dilanda rasa takut jika dirinya tak berumur panjang, Ashanty pun berusaha menjalani pengobatan untuk kesembuhannya.

Terlebih, dua buah hatinya yang bernama Arsy Addara Musicia Nurhermansyah dan Arsyana Akbar Pemuda Hermansyah, masih berusia anak-anak.

Baca Juga: Dikenal Santun dan Berhati Baik, Tabiat Asli Umi Pipik Terbongkar Saat Panggilan ke ART Tak Ditanggapi

Namun, selama 3 bulan belakangan ini Ashanty terpaksa tak bisa melanjutkan pengobatannya.

Karena kini kita tengah menjalani masa pandemi yang membuatnya juga sulit untuk keluar rumah, apalagi ke luar negeri.

Ashanty kemudian membagikan kabar terkini tentang kondisinya yang menderita autoimun.

Mengutip Kompas.com,  Ashanty mengaku kalau selama tiga bulan terakhir ini dirinya tidak lagi menjalani kontrol autoimun ke luar negeri.

 

"Waktu kontrol aku harusnya kan Maret berangkat, ini sudah tiga bulan enggak bisa berangkat kan," kata Ashanty.