Find Us On Social Media :

Ampuh Rontokkan Komedo Membandel, Cukup dengan Bahan Alami yang Ada di Dapur Ini! Mudah dan Murah

Bahan alami ini ampuh rontokkan komedo

GridFame.id - Penampilan menjadi salah satu hal penting yang kerap diperhatikan kaum hawa.

Memiliki wajah yang cantik dan bersih pun menjadi dambaan setiap wanita.

Komedo menjadi salah satu masalah kulit yang biasa Anda hadapi.

Komedo membandel yang ada di hidung terkadang merusak penampilan dan membuat Anda terkadang merasa jijik.

Berbagai hal pun Anda lakukan untuk menghilangkan komedo di hidung agar kembali mulus.

Namun, terkadang produk-produk kecantikan di luaran sana dijual dengan harga yang cukup mahal.

Baca Juga: Mudah dan Murah, Manfaatkan Bahan Alami Ini untuk Bersihkan Usus Besar Secara Praktis

Tapi tenang, Anda tak perlu khawatir. Anda bisa menghilangkan komedo membandel dengan bahan-bahan rumahan ini.

Tips mudah ini dibagikan oleh beauty vlogger Sekar Wulandar di Instagramnya.

"TIPS AMPUH RONTOKIN KOMEDO MEMBANDEL," tulisnya sebagai keterangan.

Bagaimana ya cara menghilangkan komedo membandel tersebut? Simak penjelasan berikut.

Alat dan bahan:

- Telur

- Wadah

- Kuas

- Micellar water

- Tisu, potong kecil-kecil selebar hidung

Baca Juga: Rutin Minum Air Rebusan Kunyit di Pagi Hari Saat Perut Kosong, Bisa Jadi Bahan Alami yang Ampuh Atasi Kolesterol hingga Bikin Pintar!

Cara pakai:

1. Pisahkan putih dan kuning telur.

2. Bersihkan hidung dengan micellar water.

3. Lalu aplikasikan putih telur ke hidung dengan kuas yang sudah disiapkan.

4. Tempelkan tisu pada hidung yang telah diolesi putih telur.

5. Kemudian kembali olehkan putih teluh diatas tisu yang sudah menempel pada hidung.

Baca Juga: Pasti Ada di Dapur Rumah, Bawang Putih Ternyata Bisa Jadi Bahan Alami 'Penolong' Pria, Bantu Pompa Gairah Seksual Tanpa Obat!

6. Ulangi hingga membuat tiga sampai empat lapisan.

7. Tunggu hingga kering, kemudian lepas tisu yang menempel. Komedp pun sudah ikut terangkat.

Cukup mudah kan? Selamat mencoba!