Find Us On Social Media :

Ternyata Gegara Hal Ini Lowongan CPNS 2020 dan 2021 Tak Dibuka, Masyarakat Dibuat Gigit Jari!

CPNS

GridFame.id - Pembukaan lowongan CPNS biasanya akan dipenuhi antusias masyarakat.

Mereka akan berlomba-lomba mendaftar sebagai CPNS demi mendapat pekerjaan yang terjamin.

Namun bagi mereka yang ingin mendaftar CPNS tahun 2020, nampaknya harus gigit jari.

Baca Juga: Baru Saja Terjadi Gempa Bumi, Terasa hingga di Jakarta: 'Rasanya Kayak Nyungsep Masuk'

Pemerintah tidak akan membuka lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada tahun 2020 dan 2021.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo menegaskan hal tersebut saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (7/7/2020).

"Tahun 2020 tidak ada penerimaan ujian CPNS, kemungkinan baru dibuka CPNS tahun 2021 dengan alokasi belum bisa ditentukan," kata Tjahjo melalui pesan singkat.

Menurut dia, dibuka atau tidaknya seleksi CPNS tahun depan juga mempertimbangkan kemampuan anggaran pemerintah serta kebutuhan dari masing-masing instansi. 

Tjahjo mengungkapkan, tidak dibukanya CPNS pada tahun ini lantaran proses penerimaan CPNS pada tahun 2019 baru saja selesai.

"Alasannya, penerimaan CPNS tahun 2019-2020 baru selesai dan belum dilantik semua karena ujian wawancara dan lain-lain ditunda karena Covid-19," ujarnya.

Baca Juga: Jadi Menantu Keluarga Konglomerat, Mimpi Nia Ramadhani Akhirnya Berhasil Diwujudkan Ardi Bakrie, Sang Kakak Ipar Sampai Sindir Nia Kampungan Karena Lakukan Ini

"Maka, alokasi 2020 dialihkan untuk 2021," kata dia. Kendati demikian, ia menambahkan, untuk sekolah kedinasan seperti Akademi Kepolisian dan Akademi Militer tetap akan dibuka pada 2021.

Dilansir dari Kontan.co.id, tidak adanya penerimaan CPNS ini merupakan dampak penularan virus corona atau Covid-19.

Presiden Joko Widodo juga sudah memerintahkan penyederhanaan birokrasi sehingga kebutuhan pegawai bisa menggunakan PNS yang sudah ada.

Sementara itu, menurut Tjahjo, seleksi CPNS formasi 2019 yang sempat tertunda akan tetap dilanjutkan dengan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Adapun Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Hari Wibisana mengatakan, tes seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS 2019 akan dilaksanakan pada Agustus-Oktober 2020.

"SKB (seleksi kompetensi bidang) direncanakan pada akhir Agustus hingga awal Oktober 2020, setelah ujian seleksi sekolah kedinasan selesai," kata Bima saat rapat kerja dengan Komisi II DPR di Jakarta pada 23 Juni lalu.

Bima mengatakan, terkait lokasi pelaksanaan CPNS 2019, pihaknya akan berkoordinasi dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Baca Juga: Makin Gencar Tunjukkan Kerja Keras di DPR, Tina Toon Bersikukuh Tolak Keputusan Nadiem Makariem Soal Pembelajaran Jarak Jauh Permanan Sampai Memohon Hal Ini Pada Mas Menteri

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ini Alasan Pemerintah Tunda Penerimaan CPNS 2020 dan 2021