"Dia berani menyampaikan pemikirannya, berani speak up. Aku langsung diem," ungkap Anang.
Namun, dengan diamnya Anang, anak-anak mereka pun menjadi makin berani.
"Karena Mas Anang tuh enggak pernah marah, jadi anak-anak sama dia ya suka semena-mena," ucap Ashanty.
"Kalau sama bapaknya, bapaknya ditindas terus sama anaknya," imbuhnya.
Terlepas dari hal tersebut, Ashanty pun mengungkapkan sendiri pada Aurel tentang tabiatnya yang kelewat cuek dan galak pada sang ayah.
"Dia memang tega banget sama bapaknya, kalau kamu ada apa-apa ngobrol sama bunda," ungkap Ashanty di kanal YouTube The Hermansyah A6, Rabu (8/7/2020).
Ashanty pun mengeluhkan sikap anaknya yang cuek dan galak.