Find Us On Social Media :

Pantas Tak Mau Maafkan Meski Sudah 17 Tahun, Inul Daratista Bongkar Cerita Perseteruannya Dengan Rhoma Irama: 'Sampai Mati Aku Gak Bakalan Mau!'

Terkait kejadian 15 tahun silam, Inul sekali lagi menegaskan dirinya tidak sekalipun membeberkan perlakuan Rhoma Irama di lantai atas Soneta Record.

Jangankan pada media, pada keluarganya sendiri Inul tidak pernah menceritakan kejadian tersebut. Inul juga membeberkan suaminya sendiri hanya mengetahui sedikit saja.

"Saya ga bilang sama orang tua saya, sama bapak saya, sama ibu saya, sama suami saya juga kasih infonya secuil-secuil pada saat masa lalu saya seperti itu," tambah Inul.

Baca Juga: Kini Sukses Bukan Main, Inul Daratista Ternyata Pernah Alami Pelecehan Seksual dari Produser, 'Ngajak Bancaan alias Diperawanin Rame-rame'

"Saya selama ini 15 tahun jangankan itu, bapak saya sampe meninggal aja minta tolong aku didzalimi Rhoma Irama itu diomongin apa aja ga cerita, sampe bapakku mati aku diapain aja sama Pak Haji, ga cerita saya," beber Inul Daratista.

"Ibu saya sampe hari ini sering ngomong gitu 'Mbok ya cerita pengen tau ceritane'," tutur Inul sambil menirukan bicara ibunya.

"Sama orang tua sendiri aja saya ga cerita. Ngapain aku buka mboroknya orang lain," tandasnya lagi.

 

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul "17 Tahun Pendam Rasa Sakit Hati pada Rhoma Irama, Inul Daratista Tolak Mentah-mentah Permintaan Pihak Si Raja Dangdut: Sampai Mati Aku Nggak Bakalan Mau!"