Find Us On Social Media :

Disebut Bidadari untuk Anang Sampai Bikin KD Jadi Bulan-bulanan Banyak Orang, Ashanty: 'Serba Salah...'

Ashanty cerita tentang konflik antara keluarganya dan KD.

GridFame.id - Kisah asmara antara Anang Hermansyah dan Ashanty memang sering jadi sorotan.

Sejak memutuskan untuk menjadi pasangan suami istri di tahun 2012 silam, Ashanty memang mendapatkan banyak pujian.

Kala itu, Ashanty menerima Anang apa adanya saat masih mengalami permasalahan ekonomi.

Bahkan, dulunya Ashanty dan Anang berencana tak menggelar resepsi karena tak ada biaya.

Baca Juga: Dikenal Baik Bak Malaikat, Putri Sulung Ashanty Sampai Ketakutan saat Ibunya Marah-marah, 'Arsy Takut'

"Akhirnya karena enggak ada pesta, udahlah nikahnya cuma akad doang di masjid sama mau resepsinya di bawah masjid doang tadinya," kata Ashanty dikutip dari Kompas melalui kanal YouTube MrsAyuDewi, Sabtu (15/8/2020).

Namun, di tengah musibah yang menimpa Anang dan Ashanty di awal menikah malah menjadi keberuntungan karena mereka ditawari melakukan resepsi yang disokong salah satu stasiun televisi.

"Jadi alhamdulillah, Allah itu baik banget gara-gara pas tahu aja. Jadilah pernikahan yang kita impi-impikan," ungkap Ashanty.

Melihat kesabaran dan hangatnya sifat Ashanty, ibu empat anak itu kerap kali disebut sebagai malaikat tak bersayap.

Ditambah lagi, Ashanty bahkan menggantikan sosok KD di hidup Anang.

Sebelumnya, Anang dan KD mengalami prahara setelah Aurel dan Azriel membongkar perselingkuhan ibunya di depan publik.

Baca Juga: Tak Ada Angin dan Hujan, Oki Setiana Dewi Mendadak Bicarakan Kematian Saat Bertandang ke Rumah Ashanty hingga Singgung Soal Jenazah dan Rumah, Ada Apa?

Akibat hal tersebut, KD pun sering kali menjadi bulan-bulanan warganet.

Setelah menikah dengan Ashanty, tak dapat dipungkiri hubungannya dengan Anang penuh dengan huru-hara dan masih banyak pemberitaan yang disangkutkan dengan KD.

Ashanty pun mengaku merasa seba salah saat menikahi Anang ditilik dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada 25 Juli silam.

Ashanty menceritakan mendapatkan banyak sekali tanggung jawab termasuk untuk mengurus Aurel dan Azriel.

Padahal, sebelumnya Ashanty tak memiliki pengalaman apapun dalam mengurus anak.

"Nggak (terpikirkan nikah dengan Anang). Serba salah sih Ded, kan di saat itu aku berusaha menggantikan (KD)," ungkap Ashanty.

"Jadi di saat itu posisi aku adalah harus menggantikan posisi yang di rumah itu.

Baca Juga: Sindir Perbuatan KD pada Anang? Aurel & Ashanty Tiba-tiba Naik Pitam Saat Bahas Perselingkuhan: 'Benci Banget! Nggak Suka!'

Menggantikan posisi figure mother-nya karena kan nggak tinggal bareng sama anak-anak," sambungnya.

Namun, Ashanty pun berhasil membuktikan bahwa dirinya bisa jadi ibu.

Ibu empat anak ini mengaku bahwa alasannya menikahi Anang adalah karena Aurel dan Azriel.

"Dulu kenapa dulu aku mau nikahi mas Anang? Karena aku jatuh cinta juga sama anak-anaknya," ungkap Ashanty.