Keputusan Giring untuk jadi presiden ternyata membuat Cynthia ketakutan memikirkan keselamatan sang suami.
Giring bercerita, bahwa banyak orang yang tak setuju dengan pilihannya.
Bahkan, dari beberapa orang itu mengancam dan mengujat istrinya.
Baca Juga: Artis Coba-coba Masuk Politik, Eh Tidak Lolos! Giring Eks Nidji: Kalau Ada yang Ngundang, Berangkat!
"Eh lu gue bunuh ya, dia (Cynthia) sampai dikata-katain, dasar lo, parah lah, cewek gini lah," kata Giring saat ngobrol di kanal YouTube Ussy Andhika Official, Selasa (25/8).
Oleh karena itu, sejak awal Giring mau masuk ke dunia politik, Cynthia merasa kalang kabut.
"Jadi waktu dia bilang aku takut kan, hah ini bukannya dunia yang serem banget ya banyak banget musuhnya.
"Aku udah mikir jauh banget, ada yang ngejahatin nanti, aku nangis," cerita Cynthia.