Hal ini diketahui dari tayangan YouTube DAD Entertaintment yang diunggah pada (13/09/2020). "Siapa yang orangnya paling moody-an?" tanya Duma Riris. Lukman dan David kompak mengarahkan tangannya pada sang vokali yang juga menunjuk dirinya sendiri. "Kenapa Riel? Mengakui enggak kalau lu dibilang moody?" tanya Judika. "Kalau moody boleh lah," ujar Ariel Noah.
"Siapa yang suka marah-marah kalau lagi latihan?" tanya Judika yang membuat David dan Lukman lagi-lagi menunjuk Ariel. "Bukan marah-marah, bersemangat," tutur Ariel beralasan. Selain moody-an dan kerap marah-marah, Duma Riris juga mengatakan tabiat asli Ariel Noah yang lain.