Hasil tes swab Ade ini dibagikan oleh Ernest Prakasa melalui Twitternya pada Jumat (18/9/2020) kemarin.
Hasil tes swab Ade Firman Hakim ini menunjukkan bahwa yang bersangkutan dinyatakan negatif Covid-19.
Sehingga hal ini sekaligus membantah tudingan bahwa Ade meninggal karena Covid-19.
"Sori ini gw repost, karna di lampiran sebelumnya ada data yang seharusnya disensor. Sekali lagi, ini pemeriksaan PCR almarhum Ade Firman Hakim, hasilnya negatif COVID-19. Semoga cukup jelas ya rekan2 media," terang Ernest Prakasa.
Baca Juga: Putra Cendana Bambang Trihatmodjo Terjerat Utang Negara, Suami Mayangsari Dicekal Sri Mulyani
Hal serupa juga dibagikan oleh Arya Ibrahim di Instagramnya. Ia membagikan dua hasil swab tes milik Ade Firman Hakim.
"Tes ini diambil pada tanggal 13 dan 14 september 2020. Dimana sehari dan hari H sebelum almarhum meninggal.Dan hasilnya NEGATIF! Sekali lagi saya percaya, SAHABAT SAYA MENINGGAL BUKAN KARENA COVID!Sebelum membuat suatu asumsi, lebih baik cari tau dahulu kebenarannya, bersabar.. coba berpikir perasaan almarhum dan ditinggalkan.Salam," terang Arya Ibrahim.
Kabar ini juga langsung dikonfirmasi oleh pihak keluarga.