GridFame.id - Banyak orang biasa mengikat rambutnya agar tampak lebih rapi.
Namun, ketika rambut sedang tak diikat, tak sedikit yang meletakkan pengikat rambut pada pergelangannya.
Apakah Anda salah satu yang punya kebiasaan menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan?
Jika punya kebiasaan menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan sebaiknya sekarang hindari.
Baca Juga: BLT Tahap 4 Sudah Cair, Ini Penyebab Subsidi Gaji Rp 600.000 Tahap 1-3 Ada yang Belum Terima
Kebiasaan menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan bisa memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan loh.
Mungkin terlihat sepele karena selama ini kita tidak merasakan apa-apa ketika menggelangkan ikat rambut.
Namun terkadang hal yang sepele justru menggiring ke hal yang berbahaya untuk tubuh.
Lantas, apa pengaruh buruk menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan pada kesehatan kita?
Gangguan sirkulasi darah
Ketika anda menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan hal buruk pertama yang terjadi adalah gangguan sirkulasi darah.
Hal ini karena menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan memblokir pembuluh darah anda.
Jika pembuluh darah terblokir maka mengganggu perjalanan darah ke seluruh tubuh anda.
Sebagai hasilnya, anda dapat mengembangkan carpal tunnel syndrome, rasa sakit yang berkepanjangan dan mati rasa pada jari.
Selain itu jika sirkulasi darah tidak lancar mengakibatkan tangan anda merasa dingin dan kaku bahkan membiru.
Sirkuasi darah tidak lancar juga membuat kulit kering dan kuku mudah rapuh atau patah.
Infeksi yang dapat mengancam nyawa
Hal buruk kedua jika sering menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan adalah infeksi yang dapat mengancam nyawa.
Audree Kopp, seorang wanita dari Amerika Serikat membuktikan akibat dari sering menggelangkan ikat rambut di pergelangan tangan.
Ia menemukan benjolan yang tumbuh di pergelangan tangannya.
Dokter lalu meresepkan antibiotik untuknya, tetapi itu tidak membantu dan harus menjalani operasi.
Ternyata ketika anda memakai ikat rambut di pergelangan tangan untuk waktu yang lama, itu melukai kulit karena gesekan dan kompresi yang disebabkannya.
Bakteri dari pita elastis itu sendiri dan dari kulit kemudian dapat memasuki luka ini dan menginfeksinya.
Banyak wanita menggunakan ikat rambut di pergelangan tangannya mereka agar tak menghilangkannya.
Namun anda bisa membeli carabiner, tak perlu beli yang mahal, anda sudah bisa mengatur ikat rambut dan memasukkannya di tas.
Baca Juga: Meggy Wulandari Sudah Nikah Lagi Usai Sebulan Cerai, Kiwil Bak Berikan Sindiran: 'Virus Murahan'
Artikel ini telah tayang di SajianSedap.ID dengan judul Tidak Banyak yang Tahu, Kebiasaan Meletakkan Ikat Rambut di Tangan Miliki Bahaya yang Tidak Main-Main