GridFame.id - Pernikahan Kartika Putri dan Habib Usman bin Yahya sempat menghebohkan publik.
Pasangan ini resmi menikah pada 2018 silam.
Keduanya menikah secara diam-diam saat menjalankan ibadah haji di Mekkah 2 tahun lalu.
Bukan hanya karena menyembunyikan pernikahannya, rumah tangga Kartika juga sempat diwarnai dengan isu orang ketiga.
Ia sempat dituding menjadi pelakor atau perebut lelaki orang karena dianggap membuat Habib berpisah dari istrinya.
Seperti diketahui, perempuan yang akrab disapa Karput ini menikah dengan seorang duda yang memiliki 3 orang anak.
Hal ini pun cukup menghebohkan publik, terlebih ia menikahi seorang ulama ternama tak lama setelah memutuskan untuk berhijab.
Meski sempat menuai kontroversi, namun rumah tangga Kartika dan Habib tampak begitu harmonis.
Pasangan ini pun telah dikaruniai seorang putri cantik yang diberi nama Khalisa.
Nikahi duda tiga anak, Kartika pun kini hidup nyaman dan serba berkecukupan.
Ia bahkan kini tinggal di sebuah rumah mewah bak istana milik sang suami di Puncak.
Istana mewah itu ditakir bernilai hingga Rp 40 miliar lo.
Meski begitu, istana Habib Usman ini ternyata menyimpan kenangan mantan istri, benarkah begitu?
Hal ini diungkap Kartika di YouTube Rio Motret saat berkesempatan berkunjung ke rumahnya Agustus lalu.
"Baru banget jadi. Ini dulu rumahnya Habib, rumah periode lama (sama mantan istrinya)," ungkap Kartika Putri.
"Ada memori lama nggak di sini?" tanya Rio Motret.
"Udah udah nggak ada!" tegas Kartika.
"Masak udah diganti (direnovasi) masih ada (kenangan dengan mantan) kan keterlaluan. Ntar tanya sama orangnya (Habib) masih ada apa nggak," tambahnya.
Kartika pun kemudian mengungkap bahwa rumah tersebut dihancurkan setelah Habib menikahinya.
Kemudian mereka pun membangun ulang rumah lama Habib itu selama dua tahun dan baru jadi pada Agustus 2020 ini.
"Jadi hancurin, bangun 2 tahun, baru jadi (rumahnya)," terang Kartika.
Rio Motret bahkan menjadi tamu pertama di istana megah Kartika Putri itu.
Kartika pun mengaku awalnya enggan tinggal di rumah sang suami di Puncak tersebut.
Hingga akhirnya Kartika meminta rumah itu dihancurkan dan dibangun ulang.
"Alasannya nggak sesuai selera aku. Dan aku juga takut, maksudnya gini kita kan rumah tangga maunya ke depan, mau yang lebih melihat ke depan nggak mau yang melihat ke belakang. Namanya perempuan kan kadang-kadang ada masa-masa yang aneh kan. Perempuan itu kadang suka mencari ribut gitu kan. Kayak takut inget masa lalu atau apa," aku Kartika.
"Jadi rumah lama ancur, kenangan lama juga ancur juga kan?" tanya Rio.
"Ancur juga," jawab Habib Usman santai.
"Jadi ini bangun rumah baru, kenangan indah di bikin di sini ya," ujar Rio kemudian.
"Namanya hidup itu buka lembaran baru, tutup lembaran yang lama," tambah Habib Usman.
Kartika pun mengaku meski menghancurkan rumah yang lama, namun ia tak ingin menghilangkan kenangan anak-anak sambungnya dengan rumah tersebut.
"Aku juga mikirnya gini. Anak-anak kan grow up-nya di sini. Aku berharap mereka masih punya kenangan di sini. Tetep masih bisa mengenang tapi dengan suasana yang baru," terang Kartika.