Find Us On Social Media :

Pasca 2 Tahun Divonis Leukimia, Denada Curhat Perubahan Anaknya yang Sempat Nangis Dan Mengeluh Capek

Denada dan Aisha

GridFame.id - Seperti yang diketahui 2 tahun lalu, tepatnya pada pertengahan tahun 2018, Denada membawa kabar mengejutkan kalau putrinya divonis terkena leukimia.

Shakira atau yang kini bernama Aisha pun langsung diterbangkan ke Singapura dan dirawat di sana cukup lama.

Selama menjalani pengobatan kemoterapi, tentu saja banyak perubahan fisik yang dialami oleh anak semata wayang Denada tersebut.

Baca Juga: Masih Berjuang Lawan Leukimia, Putri Denada Tulis Surat Rindu Untuk Jerry Aurum di Penjara: 'Papa Bantu Aku...'

Sejak saat itulah Denada tidak pernah memperlihatkan wajah Aisha lagi di media sosialnya.

Meski begitu, ia rajin memberitahukan perkembangan kesehatan Shakira yang semakin hari semakin membaik.

Namun kini Aisha disebutnya sempat menangis dan menyebut kalau dirinya capek.

Hingga saat ini, Aisha disebut Denada masih menjalani pengobatan kemoterapi.

Tentu saja hal itu pasti mempengaruhi kondisi Aisha secara fisik dan emosional.

Seperti yang diceritakan Denada pada unggahannya beberapa hari yang lalu.

Tiba-tiba Aisha datang padanya sambil menangis dan mengeluh capek karena tidak selera makan, namun tetap harus mengunyah.

Baca Juga: Denada Pamerkan Foto Putrinya Tanpa Ditutupi Stiker, Sosok Shakira Langsung Jadi Sorotan

'Yang abis chemo Senin lalu, skrg lagi minum steroids. Yang lagi moody, gampang tersinggung, dan maunya nempel terus sama aku..Dua malem lalu pas aku lg kerja livestream, dia nangis nyamperin aku. Aku tanya, “Kenapa nangis?” Dia bilang, dia capek. “Capek ngapain?” Capek makan.'

Akhirnya dengan sabar Denada menyuapi Aisha pasca selesai bekerja.

'Rupanya dia saat itu lg makan malem, tapi mungkin karena kurang selera, dia makan jadi pelannn bgt. Sehingga dia berasa makanannya ga habis2.Begitu beres kerja, langsung aku suapin dia makan, baru deh dia happy. (emoji)

Begitulah kalau lagi di fase ini.. (emoji)

Minta pijet kalo malem, trus tanganku ga boleh ga nempel sama kulit dia.'

Namun Denada juga membagikan cerita harinya bersama Aisha yang berjalan dengan lancar.

Ia membagikan aktivitasnya yang harus terbagi antara mengantar Aisha ke dokter hingga harus jadi instruktur Zumba.

Meski terlihat padat, namun ia masih sempat menghabiskan hari bersama Aisha.

Baca Juga: Trauma Cerai Sampai Dua Tahun Pontang-panting Sendiri Rawat Anak Derita Leukimia, Denada: 'Kayaknya Lebih Baik Ada Orang di Sebelah Gue...'

'Alhamdulillah, cabut 2 gigi Aisha berjalan lancar. (emoji)Abis itu langsung bawa Aisha ke gedung RS satunya lagi buat titipin dia di ruang bermainnya Yayasan Kanker Anak Singapura (CCF), langsung aku lari ke apotik buat ambil obatnya dia.Kenapa aku ga bawa Aisha? Karena ngantri obatnya suka lamaaaa dan suka rame yg ngantri. Lbh aman dan nyaman dia di ruang bermain karena ada Kakak CCF yang bantu ajak bermain supaya dia ga bosen. (Letak ruang bermain anak ini pas di depan klinik tempat Aisha berobat).

'Setelah itu, kita pulang, aku mandikan dia buru2, cek bekas tempat gigi yg dicabut, suapin dia makan, kasih obat, lalu aku buru2 bgt siap2 dan dandan untuk ngajar di Zumba®️ Virtual Master Class sorenya (emoji).

Malemnya, Ibu ngerjain pe er dari Coach @luthyurica untuk pakai foam roller untuk recovery otot.Habis itu, baru kita keruntelan bobo deh'