Find Us On Social Media :

Tumbuh Di Mana-mana, Coba Buat Air Rebusan Daun Sirih Merah yang Bermanfaat Obat Mata Alami Hingga Atasi Diabetes!

Racikan daun sirih merah yang disebut bisa bantu atasi berbagai gangguan

2. Radang mata

Daun sirih merah juga disebut bisa membantu mengatasi radang mata.

Cara membuat ramuannya yakni, mulanya ambil 4 daun sirih merah yang sedikit muda dan diambil dari daun kelima dari pucuk, lalu cuci bersih.

Kemudian rebus menggunakan 2 gelas air hingga mendidih dan tersisa sekitar 1 gelas.

Setelah mendidih dan diamkan hingga dingin, lalu gunakan air rebusan daun sirih merah itu untuk merendam mata yang sakit.

Cara melakukannya, mulanya kita mencuci mata (dengan mencuci muka), kemudian rendam mata menggunakan gelas khusus. Gunakan tidak lebih dari tiga kali sehari agar tak terjadi iritasi.

Baca Juga: Kerap Jadi Mainan Masa Kecil, Siapa Sangka Tanaman Ini Bisa Jadi Obat Tradisional Nyeri Sendi dan Tulang

3. Organ kewanitaan

Untuk membersihkan organ kewanitaan, kita cukup mengambil 8 lembar daun sirih merah tua kemudian cuci bersih dan diiris kecil-kecil.

Rebus daun sirih merah yang sudah diiris menggunakan air sekitar 800ml sampai mendidih.

Setelah dingin, gunakan air rebusan tersebut untuk mencuci organ kewanitaan sebanyak dua kali sehari.