GridFame.id - Pengesahan RUU Cipta Kerja atau Omnibus Law oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) menimbulkan polemik.
Pasalnya, RUU Cipta Kerja disebut menimbulkan kerugian bagi para buruh.
Hal itu menimbulkan kontroversi di masyarakat yang menolak mentah-mentah pengesahan RUU Cipta Kerja.
Baca Juga: Nampaknya Selangkah Lagi, Ustaz Riza Muhammad Soal Bocorkan Celine Evangelista: Agak Heran Juga
Demo besar-besaran terjadi di sejumlah kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, Jogja dan Semarang.
Demonstran terdiri dari ribuan mahasiswa berbagai universitas, asosiasi buruh sampai mitra ojek online ikut turut serta.
Sayangnya, aksi demo di sejumlah kota justru diwarnai ricuh dan perusakan sejumlah fasilitas umum.
Sebagai publik figur, Celine Evangelista ikut merasa prihatin dengan aksi ricuh demonstran sampai memberikan sindiran keras.