GridFame.id - Kehidupan rumah tangga pasangan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad baru-baru ini kembali jadi perhatian.
Pasangan yang menikah 17 Oktober 2020 itu juga menyandang status sebagai pasangan fenomenal tanah air.
Enam tahun membina rumah tangga, Raffi dan Nagita tak pernah sekalipun jauh dari sorot kamera.
Termasuk putra mereka, Rafathar Malik Ahmad yang beberapa waktu terakhir menuai prihatin dari netizen.
Pasalnya, banyak orang merasa kasihan pada Rafathar yang 'dijual' demi konten YouTube dan TV kedua orang tuanya.
Kejadian ini bermula karena Rafathar yang masih berusia 5 tahun sudah berani blak-blakan mengatakan ketidak sukaannya diajak syuting.
Baru-baru ini Rafathar kembali mencuri perhatian saat membongkar kelakuan Raffi di depan mama Rieta Amilia.