"Kamu lebih dekat sama ayah apa sama Bunda? Gimana sih cara mendidik bunda didik kamu sama ayah didik kamu?" tanya Raffi Ahmad.
"Sama sih (dekatnya). (Mendidik) lebih ke orangnya sih, kalau Bunda lebih anak gaul, anak muda jadi lebih enak ke temen gitu kalau ke Bunda," ungkap El Rumi.
"Kalau Ayah masih lebih orangnya agak keras, jadi biasanya Ayah ngikutin aja," jelasnya.
Diakui El, ayahnya yang terkenal kontroversial itu lebih banyak membiarkannya mengambil keputusan sendiri.
Sementara Maia Estianty lebih banyak mengarahkan El dan membukakan jalan anak-anaknya untuk bisa mendapat yang ia impikan.
Meskipun mendapat perlakuan dan cara mendidik yang berbeda, El Rumi mengatakan dirinya selalu bangga menjadi anak Dhani dan Maia.
"Ayah aku bangga menjadi anakmu, Bunda makasih udah menyekolahkan aku sampai ke jenjang yang paling tinggi," pungkasnya.