Find Us On Social Media :

Dikenal Mujarab, Ini 5 Manfaat Daun Binahong yang Akan Dirasakan Tubuh, Begini Caranya!

Manfaat daun binahong untuk obat alami

GridFame.id - Sedikit kurang popular, tapi manfaat daun binahong cukup dikenal mujarab.

Biasa tumbuh liar di pekarangan, manfaat daun binahong ini baik untuk kesehatan.

Ada banyak manfaat daun binahong yang bisa dirasakan tubuh.

Baca Juga: Jangan Dibuang! Akar Kangkung Jadi Obat Sakit Gigi Alami, Sembuh Total dalam Waktu Sekejap

Sebab, banyak kandungan bernutrisi pada daun binahong.

Mulai dari alkaloid, polifenol, falvoboid, hingga protein.

Nah, berikut khasiat daun binahong yang bisa Anda dapatkan:

Sakit perut

Ada banyak hal yang menyebabkan sakit perut, salah satunya adalah jadwal makan yang tak teratur.

Hal itu bisa menimbulkan masalah di sistem pencernaan Anda.

Melansir drhealthbenefits.com, masalah itu bisa diatasi dengan mengonsumsi daun binahong.

Kandungan dalam daun binahong bisa meredakan rasa sakit yang Anda alami.

Namun, cara ini hanya disarankan untuk dilakukan sesekali.

Cara terbaik untuk mencegah sakit perut akibat telat makan adalah dengan memperbaiki jadwal makan Anda.

Baca Juga: Dijamin Gairah Seksual Meningkat, Ini Kandungan Kacang Kenari jadi Obat Kuat Alami

Sakit paru-paru

Menjaga kesehatan paru-paru merupakan hal penting yang perlu Anda lakukan.

Selain memeriksakan kesehatan paru-paru secara rutin ke dokter dan menerapkan pola hidup sehat.

Mengonsumsi daun binahong juga bisa dijadikan pilihan untuk menjaga kesehatan paru-paru. 

Cara yang perlu Anda lakukan cukup mudah. Rebuslah 10 daun binahong terlebih dahulu.

Setelah itu, minum air rebusan daun binahong. Anda bisa mengonsumsi daun binahong minimal sekali setiap hari.

Luka

Selain menjaga kesehatan paru-paru dan meredakan sakit perut, mengutip drhealthbenefits.com, manfaat daun binahong adalah menyembuhkan luka di kulit.

Kandungan minyak atsiri dan asam arkobat mampu menyembuhkan luka dengan cepat.

Caranya, tumbuk daun binahong hingga halus.

Setelah itu, balurkan pada luka yang Anda punya.

Jika luka Anda parah, Anda bisa menutup daun binahong pada luka dengan perban agar luka tak terkontaminasi dengan bakteri.

Baca Juga: Manfaat Luar Biasa Jeruk Purut jadi Obat Alami 10 Penyakit Mematikan Sekaligus, Rematik dan Batuk Lenyap Seketika

Nyeri haid

Sebagian wanita merasakan nyeri haid yang cukup parah.

Ada banyak cara untuk meredakan rasa sakit itu, mulai dari minum obat dan memakai bahan alami.

Salah satu bahan alami yang bisa Anda coba adalah daun binahong.

Pertama-tama, rebus tiga helai daun binahong lalu minum air rebusan itu minimal sekali dalam sehari.

Dengan melakukan cara ini, nyeri haid akan berkurang dan Anda bisa melakukan kegiatan dengan nyaman.

Masalah kulit

Manfaat daun binahong lainnya adalah menjaga kesehatan kulit.

Tak hanya menjaga kesehatan kulit, antioksidan dalam daun binahong juga berguna untuk menyamarkan tanda-tanda penuaan.

Caranya, tumbuk daun binahong hingga halus lalu oleskan pada wajah sebagai masker.

Baca Juga: Kerap Disepelekan, Siapa Sangka Manfaat Daun Jambu Biji Sangat Luar Biasa, Bisa Bikin Wajah Glowing hingga Hilangkan Kerutan

Artikel ini sudah pernah tayang di Kontan.co.id dengan judul 5 Manfaat daun binahong yang bisa dirasakan tubuh