GridFame.id - Berikut beberapa berita terpopuler GridFame.id hari ini, Sabtu (7/11/2020).
Mulai dari bocoran kapan pengumuman Kartu Prakerja gelombang 11.
Sampai janji Menaker Ida Fauziyah soal pengumuman BLT subsidi gaji termin 2.
Simak berita selengkapnya berikut ini.
Ini Bocoran Kapan Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 11, Jangan Kaget Kalau Muncul Notifikasi Seperti Ini
Simak info bocoran pengumuman Kartu Prakerja gelombang 11.
Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 11 telah ditutup siang, Rabu (4/11/2020) pukul 12.00 WIB.
Seperti diketahui, sebelumnya pendaftaran gelombang 11 pada Kartu Prakerja 2020 telah dibuka sejak Senin (2/11/2020).
Hingga Selasa (3/11/2020), PMO Kartu Prakerja mencatat sudah ada 5,5 juta masyarakat yang melakukan pendaftaran untuk gelombang 11 Kartu Prakerja ini.
Menurut Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari, data statistika menunjukkan jumlah pendaftar jauh lebih banyak dari kuota penerima Kartu Prakerja.
Sebelumnya, Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengungkapkan kuota untuk gelombang 11 ini adalah kurang dari 400.000 peserta.
Sebentar Lagi Menikah, Nathalie Holscher Blak-blakan Akui Akan Nekat Lakukan Hal Ini Jika Tak Direstui Anak-anak Sule
Kebahagiaan kian dirasakan oleh pasangan yang tengah dimabuk asmara ini.
Komedian Sule dan Nathalie Holscher tak lama lagi akan meresmikan hubungan sebagai suami-istri.
Hanya tinggal hitugan hari keduanya akan segera melangkah ke pelaminan.
Tak hanya siap sebagai istri, Nathalie juga telah mantap menjadi ibu sambung bagi keempat anak Sule.
Usahanya untuk bisa dekat dengan anak-anak Sule pun berbuah manis.
Restu dari Rizky Febian dan adik-adiknya telah dikantongi Nathalie.
Mantan DJ itu bahkan terlihat sangat akrab dengan anak perempuan Sule satu-satunya, Putri Delina.
Kali ini, keduanya pun terlihat akrab seperti biasa saat membahas soal diri mereka masing-masing.
Pengumuman Soal BLT Subsidi Gaji Gelombang 2, Menaker Ida Fauziyah Janjikan Hal Ini
Para pekerja kini mulai harap-harap cemas menanti.
Sebelumnya, pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta dan memenuhi syarat mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT) subsidi gaji dari pemerintah.
Para pegawa swasta ini akan mendapatkan Rp 2,4 juta yang dibagikan dalam 2 termin.
Termin pertama sudah terlaksana pada September 2020 lalu. Kini tinggal menunggu penyaluran BLT subsidi gaji termin kedua.
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengupayakan bantuan subsidi gaji atau upah (BSU) termin II akan disalurkan pekan ini.
Hal ini dia sampaikan dalam tayangan Youtube Kementerian Ketenagakerjaan.