Find Us On Social Media :

Tak Lagi Perlu Skincare Mahal, Rasakan Manfaat Daun Kelor untuk Kecilkan Pori-pori Kulit Wajah

Manfaat daun kelor

GridFame.id - Biasa digunakan untuk melancarkan ASI, siapa sangka tanaman yang satu ini juga punya manfaat untuk kecantikan.

Bicara soal daun kelor, Anda pasti sudah tidak asing dengan tumbuhan yang satu ini.

Tanaman kelor banyak ditemukan di Indonesia, baik di dataran rendah maupun dataran tinggi.

Daun kelor yang dikenal dengan Moringa oleifera ini biasanya berbentuk majemuk, bertangkai panjang, dan helainya berwarna hijau muda.

Baca Juga: Dikenal Jadi Bunga Kuburan, Siapa Sangka Bunga Kenanga BIsa Jadi Obat Alami Sesak Napas Sampai Darah Tinggi

Di beberapa daerah, daun kelor banyak dimasak sebagai sayur pelengkap menu di meja makan.

Kandungan kelor yang kaya gizi dapat menjadi sumber nutrisi pada perawatan kulit dan muka.

Ya, selain untuk makanan, ternyata daun kelor juga punya manfaat untuk kecantikan.