Find Us On Social Media :

Posisinya Digantikan Boy William, Daniel Mananta Blak-blakan Buat Pengakuan Soal Mundur dari Indonesian Idol

Daniel Mananta mundur dari Indonesian Idol

Mulai merasa posesif

Selama hampir satu dekade Daniel Mananta menjadi pemandu acara Indonesian Idol.

Dari situlah, Daniel Mananta merasa rasa posesifnya dengan acara tersebut muncul.

"Gue tahu gue agak-agak terlalu hati gue enggak bener lagi nih, ngerasa kok gue jadi serba ketakutan, emangnya gue kayak kehilangan identitas gue kah kalau misalnya gue enggak di Indonesian Idol lagi?" kata Daniel Mananta.

"Kalau misalkan gue enggak sebagai host Idol, gue tuh siapa, dan lain-lain. Jadi gara-gara itu semua gue jadi banyak pikiran," sambungnya.

Baca Juga: Ditanya Soal Ardi Bakrie Izin untuk Berpoligami, Begini Reaksi Tak Terduga Nia Ramadhani: 'Harus Diikhlasin'

The art of letting go

Dari situlah, Daniel Mananta akhirnya belajar untuk melepas apa yang begitu disayanginya demi membuat dirinya lebih berkembang.

"The art of letting go, ketika lu sayang banget sama sesuatu dan ketika lu ngelihat bahwa sesuatunya itu udah bisa bertumbuh dan bertumbuh lebih," kata Daniel.

"Kalau gue kekep terus dan gue posesif banget, yang ada dia enggak akan bertumbuh lebih," lanjutnya.