GridFame.id - Ashanty tampak datang ke Polres Pelabuhan Tanjung Priok untuk menjenguk sang keponakan, Millen Cyrus yang tersandung kasus narkoba.
Millen Cyrus ditangkap Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok terkait kasus penyalahgunaan narkoba pada Minggu (22/11/2020) dini hari.
Ashanty yang sedang menetap di Bali rela terbang ke Jakarta untuk menjenguk Millen.
Namun istri Anang Hermansyah tersebut bungkam ketika ditanya para awak media.
Ashanty datang sendirian dan terlihat buru-buru.
Dirinya mengenakan kemeja panjang dan masker.
AKP Rezha Rahandhi mengungkap jika pihak keluarga Millen sudah ada yang datang menjenguk.
Namun tetap dibatasi karena situasi pandemi covid-19.
"Ada sih cuma kita batasi. Saat ini masa pandemi," ujar AKP Rezha Rahandhi dikutip dari YouTube STARPRO Indonesia, Jumat (27/11/2020).
Dirinya membeberkan jika Millen dalam keadaan baik.
"Untuk sementara keadaanya baik-baik saja."
Berdasarkan hasil tes urine, Millen Cyrus positif mengonsumsi narkoba jenis sabu.
Sebelumnya Millen ditempatkan di sel laki-laki sesuai dengan jenis kelamin di KTP.
Namun kini dirinya dipindahkan di sel khusus.
Ibu sambung Aurel Hermansyah ini tak tahu menahu soal penangkapan Millen Cyrus.
Ia juga terus dikaitkan dengan penangkapan keponakannya itu.
Dilansir dari Tribunnews.com, Ashanty akhirnya buka suara terkait hal tersebut.
Sebagai keluarga, penyanyi lagu Jodohku itu mengaku akan membantu Millen Cyrus.
"Yang enggak enak dikaitkan dengan aku dan kita, kalau enggak jawab nanti beritanya ke mana-mana.
Tapi aku sebagai keluarga, yang namanya anggota keluarga ada masalah dan musibah, pasti tetap akan membantu," kata Ashanty dalam video yang diunggah oleh channel Youtube The Hermansyah A6, dikutip Warta Kota, Selasa (24/11/2020).
Ashanty punya keyakinan jika keponakannya itu bukanlah seorang pengedar narkoba.
Istri Anang Hermansyah juga berharap agar Millen dapat direhabilitasi atas kasus yang menimpanya itu.
"Millen bukan pengedar, tapi aku yakin dia adalah pemakai. Ini adalah penyalahgunaan ya. Mungkin yang terbaik adalah di rehabilitasi," lanjutnya.
Tak sampai di situ, Ashanty juga mendapat pengakuan dari kakak Millen jika pemilik nama Millendaru itu baru mencoba narkoba sejak beberapa bulan yang lalu.
"Karena menurut keterangan kakaknya, Millen baru mencoba narkoba tiga atau empat bulan terakhir. Dia juga bukan pengedar," tambah Ashanty.
Ia juga berharap agar Millen Cyrus dapat berubah menjadi lebih baik lagi.
Semoga dengan di rehab bisa bikin Millen berubah. Ya selama beberapa hari ditahan di kantor polisi sebelum di rehab, pasti membuat Millen tidak nyaman," jelasnya.
Meski demikian, Ashanty dan seluruh keluarganya menyerahkan segala hukuman Millen Cyrus ke pihak berwajib.
"Kita keluarga akan tetap ada untuk dia, tapi tidak membela karena posisinya dia positif.
Kecuali dia bilang enggak makai atau dijebak kita pasti bela," ujar Ashanty.
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Terbang Bali ke Jakarta, Ashanty Bungkam Saat Jenguk Millen Cyrus di Polres Pelabuhan Tanjung Priok