GridFame.id - Hubungan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tengah diterpa isu tak sedap.
Hal ini dipicu setelah Aurel mengunggah fotonya dengan kata-kata yang menggambarkan kalau ia sudah memasrahkan semuanya pada Sang Pencipta.
Atta Halilintar pun terbongkar sempat membalas sebuah komentar netizen yang menyinggung soal putus hubungan dengan Aurel.
Langsung saja netizen kepo dengan yang sebenarnya terjadi pada hubungan mereka berdua.
Apalagi katanya mereka batal tahun baruan bersama, padahal sebelumnya mereka sangat lengket.
Ashanty sempat angkat bicara mengenai keadaan Aurel sesungguhnya.
Baca Juga: Gagal Naik Pelaminan Tahun Ini, Aurel Hermansyah Sebut Sifat Atta Halilintar Berubah, Ada Apa?
Seperti yang dikatakan barusan, Aurel sempat mengunggah fotonya dengan kata-kata galau.
Ia mengunggah fotonya yang tengah duduk dibatu karang sambil menatap pantai.
'Disaat2 seperti ini lah aku berserah padamu ya Allah , semua adalah niat dan keyakinan.. Dan saat aku tak mampu lagi, aku serahkan semuanya padamu' tulisnya.
Sementara itu Atta Halilintar nampak merespon netizen yang menyinggung soal memutuskan Aurel.
Namun ia sendiri mengatakan tidak pernah mau memutuskan siapapun dan meminta doanya supaya hidup lebih tenang.
Hal ini langsung menyebabkan netizen berspekulasi bahwa hubungan mereka sedang tidak baik-baik saja.
Lewat tayangan Silet di RCTI, Ashanty sendiri tidak mengetahui apa-apa.
"Ya aku nggak tahu mbak, nggak lah (putus), nggak tahu benar-benar nggak tahu!" serunya.
Seperti yang kita tahu, Aurel dan Ashanty sangat dekat.
Namun Aurel dikatakannya belum mengatakan apapun soal hubungannya dengan Atta Halilintar.
Baca Juga: Belum Jadi Nikahi Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Mendadak Ungkap Nasib Tak Ada Pasangan
Ia juga mengatakan bahwa Aurel lebih banyak diam.
"Belum, dia belakangan ini banyakan mungkin lebih ke diam ya, curhat sih belum," tambahnya lagi.
Kita doakan saja semoga hubungan mereka baik-baik saja ya!