"Chloe artinya gini, yang bersinar. Emanuelle itu diambil dari Immanuel yang artinya bersinar karena Tuhan bersama kita. Wattimena itu kan nama marga aku dan Van itu kalau Bahasa Belanda artinya dari," ungkap Jonas Rivano.
Tak hanya itu, Jonas Rivano juga mengaku ternyata dirinya dan sang istri sudah menyiapkan nama itu sejak lama.
Seolah keduanya sudah yakin kelak akan dikaruniai seorang putri cantik dalam pernikahan mereka.
"Aku sama Andah persiapkan nama ini sudah tiga tahun. Kenapa? Karena kami percaya ketika kami persiapkan namanya, kami bawa dalam doa dan Tuhan pasti mendengar," tutur Jonas dengan wajah sumringah.
Jonas juga menyebut bahwa kehadiran Chloe merupakan hadiah natal terindah untuk dirinya dan sang istri.
"Ini hari yang berbahagia buat aku dan Andah, maaf dia enggak bisa bareng karena kondisi dia yang baru melahirkan harus banyak-banyak istirahat," kata Jonas.
"Dia juga harus sering menyusui 2-3 jam sekali. Yes, sudah pasti kado Natal terindah yang paling indah bagi aku dan Andah," pungkasnya.