"Sebenarnya ada apa? Kalau yang saya lihat mereka cocok, tapi memang ternyata ada dari dua belah pihak, saya nggak mau cerita yang mana dan yang mana. Yang satu sebenarnya simpel, yang satu lagi rumit. Bukan berarti jelek, tapi tata caranya banyak. Jadi nyocokinnya susah," tambahnya lagi.
Makanya Denny Darko menyarankan untuk mereka mengambil langkah pada hubungan mereka.
Misalnya dengan lamaran dengan mengundang keluarga atau bisa langsung akad nikah.
Baca Juga: Demi Sanding Aurel, Atta Halilintar Berani Pepet Yuni Shara dan Singgung Soal KD: 'Direstuin Nih!'
"Saran dari saya biar ini tetap menikah, mulai dari yang kecil-kecil dulu deh. Saya pikir ini adalah satu cara agar mereka bisa tetap bareng. Misal akad dulu, atau lamaran besar-besaran dulu supaya menunjukkan keseriusan agar nggak saling menduga-duga dan bermasalah," katanya.
Aurel Hermansyah sendiri memang sudah berulang kali menunjukkan keseriusan ingin menikah cepat.
Barulah muncul faktor kedua yang membuat hubungan mereka terhambat yakni ketegasan dari Atta Halilintar.