Seketika Aldebaran datang dan mengatakan surat itu bukanlah sesuatu yang penting.
Hal ini lantaran dirinya ingin membongkar kebohongan Elsa, namun waktunya masih belum tepat.
Pak Surya pun tak memaksa Andin dan Al untuk berterus terang soal isi surat itu.
Baca Juga: Pesta Aldebaran Jadi Bumerang, Intip Bocoran Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini, 27 Desember 2020
Sebelumnya, Andin terlihat mual-mual saat Pak Surya dan istrinya ingin pamit pulang.
Sempat disebut Mama Sarah hamil, Andin mengelak dan mengatakan dirinya masuk angin saja.
Ia juga menolak saat Mama Sarah dan Papa Surya memintanya untuk mengecek kandungan ke dokter.
Padahal sebenarnya Andin memang tengah hamil dan Aldebaran akan terkejut saat mengetahui hal itu.
Di sisi lain, Elsa juga akan semakin kesal dan dipastikan akan merencanakan kejahatan lainnya.
Saksikan Kelanjutan Cerita Sinetron Ikatan Cinta, di sini.