Find Us On Social Media :

Setelah Penantian Panjang, Akhirnya Vanessa Angel Berikan Kabar Bahagia Hingga Netizen Bagikan Doa: 'Bisa Segera Hijrah'

Vanessa Angel

GridFame.id - Artis Vanessa Angel sempat masuk penjara dua kali dengan kasus yang berbeda. 

Dirinya sempat masuk ke dalam penjara lantaran kasus prostitusi online yang menyeret nama sejumlah artis. 

Hal ini lantaran Vanessa Angel ketahuan tengah berdua dengan seorang pengusaha kaya di sebuah hotel di Surabaya beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: Putra Semata Wayangnya Alami Hal Ini, Vanessa Angel Ngaku Dunianya Sampai Mau Runtuh

Akhirnya Vanessa Angel ditetapkan sebagai tersangka karena ada bukti transaksi dirinya kepada pengusaha tersebut. 

Sempat bebas dan bisa menghirup udara segar, Vanessa Angel kembali masuk penjara lantaran dirinya tertangkap sedang menggunakan Narkoba.

Hal ini membuatnya masuk ke dalam penjara lagi usai ditetapkan sebagai tersangka, namun karena kondisi sedang hamil, dirinya diberikan waktu hingga anaknya lahir.

Namun setelah usai, Vanessa Angel memberikan kabar bahagia hingga netizen membagikan doa yang terbaik untuknya. 

Mengutip dari Instagram @vanessaangelofficial yang diunggah pada Senin, (18/1/2021), Vanessa membagikan sebuah video dirinya yang sudah bebas dan tidak harus wajib lapor.

Dirinya mengatakan bahwa akan menjadi pribadi yang lebih baik lagi daripada sebelumnya. 

"Hai aku lulus! Sekali lagi Aku, gala, dan suamiku akan buktiin ke kalian semua bahwa anak broken home, gak sekolah, miskin, narkoba atau bahkan mantan napi masih bisa jadi pribadi yg lebih baik lagi, untukku, suamiku, anakku, keluargaku & sahabatku," tulisnya dalam caption. 

Baca Juga: Demi Putra Pertamanya, Vanessa Angel Rela Lakukan Hal Ini Hingga Singgung Soal Hukum : 'Tahun Ini..'

Melihat bahwa Vanessa telah bebas, netizen ramai akan dukungan dan ucapan doa kepadanya. 

Hal itu membuat Vanessa merasa bahwa masih banyak netizen yang memperdulikan dirinya. 

"Kak...saya dari Malaysia, ngefan banget sama kakak, harap kakak terus tetap kuat ya," kata @eydamahdeli.

"MasyaAllah sehat2 ya kak vanes, dan mudah2an kak vanes juga bisa segera hijrah, aamiin," ujar @yellyshopping.

"Semoga kedepannya jd lebih baik ya,,,jadi ibu dan istri yg baik," sambung @teh_ully.

Baca Juga: Bak Jadi Kado Ulang Tahun Terindah, Vanessa Angel Akhirnya Bisa Kembali Peluk Anaknya Setelah Bebas dari Penjara

"Kak Vanessa, bahagia terusss ya sekeluarga," imbuh @w_dyaacollection.

"Ya Allah kok aku jadi sedih," lanjut @haryantiyok39nhi. 

Beberapa komentar netizen sempat dibalas oleh Vanessa lantaran dirinya berterima kasih atas dukungan yang sudah diberikan.