Find Us On Social Media :

Viral di Media Sosial Kepala Puskesmas Takut Disuntik! Teriak Histeris saat Akan Divaksin, 'Bukan Saya Takut Vaksin, Tapi..'

Kepala puskesmas takut disuntik jadi viral di medsos

Viral di Media Sosial Kepala Puskesmas Takut Disuntik! Teriak Histeris saat Akan Divaksin, 'Bukan Saya Takut Vaksin, Tapi..'

GridFame.Id - Kasus virus corona di Indonesia masih terus bertambah setiap harinya.

Bahkan di bulan Januari 2021 ini per hari bisa lebih dari 10.000 orang yang terinfeksi Covid-19.

Namun, di tengah hal itu kabar baik juga datang.

Ya, vaksin sudah mulai diedarkan dan diberikan pada masyarakat.

Namun, ternyata ada kejadian viral dan lucu baru-baru ini.

Baca Juga: Menkes Budi Gunadi Ngaku Banyak Konglomerat Yang Minta Vaksin Mandiri Duluan, Begini Jawabannya

Tertangkap kamera seorang pria di Bone berteriak-teriak saat hendak divaksin Corona!

Ia bahkan harus dipegangi beberapa orang karena teriakan hebohnya tersebut.

Terungkap ternyata penyebabnya gara-gara hal ini.

Diketahui bahwa vaksin sudah mulai diedarkan ke berbagai penjuru daerah di Indonesia.

Namun, ternyata ada yang buat heboh saat vaksinasi dilakukan di Rumah Sakit Toto Kaliba, Kamis 21 Januari lalu.

Ya, video seorang pria bernama Awaludin Rahim, Kepala Puskesmas Bone, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo tiba-tiba viral di sosial media.

Dalam video berdurasi 39 detik itu, Awaludin berteriak-teriak ketakuatan saat jarum vaksin Covid-19 akan mendarat lengan kirinya.

Ngaku Fobia Jarum dari Kecil

Baca Juga: Heboh Sertifikat Vaksinasi Akan Jadi Pengganti Tes Swab untuk Syarat Perjalanan, Begini Penjelasan Kemenkes

Saat ditemui, Awaludin menggaku video yang viral bukan karena dirinya tidak ingin menerima vaksin Covid-19, melainkan karena fobia dengan jarum.

Ia memiliki fobia terhadap jarum yang dialami sejak kecil saat dirawat di rumah sakit.

Saat itu, suntikan yang diberikan petugas kesehatan dirasakan sangat sakit sehingga membuatnya trauma.

Meski fobia dengan jarum suntik, Awaludin tatap memberanikan dirinya untuk divaksin covid-19.

Hal itu dilakukan untuk membuktikan kepada masyarakat bahwa vaksin Covid-19 aman.

"Makanya saya memberanikan diri untuk divaksinasi. Di situ bukan berarti saya takut dengan Vaksin, melainkan karena fobia dengan jarum," ujar Awaludin, Sabtu (23/1/2021), seperti dilansir dari Kompas TV.

Ia mengatakan, vaksin corona aman yang pertama karena telah melalui uji klinis.

Kemudian, kata dia, sudah ada legalitas dari MUI.

"Yang ketiga, sudah ada registrasi dari Balai POM, aman untuk kita melaksanakan vaksinasi," ujar dia.Dinas Kesehatan Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo mencatat sudah 259 orang telah mengikuti program vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Padahal Sudah Divaksin Tapi Bupati Sleman Positif Covid-19, Epidemiolog Sebut Gegara Hal Ini

Lokasi penyunyikan berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila.

Pemerintah Provinsi Gorontalo telah menerima 9.760 dosis vaksin.

Tahap awal, vaksin dilakukan di tiga wilayah yakni Kabupaten Bone Bolango, Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo.

Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Takut Jarum Suntik, Kepala Puskesmas Ini Harus Dipegang dan Teriak-teriak Saat Divaksin.