"Jadi ketahuan dong kabur kemana, jadi ketahuan drama banget pengin dijemput ya?" sahut Andhika Pratama.
"Dijemput enggak sih itu? Grab ya?" sindir Aska.
"Dijemput gila!" seru Nindy Ayunda kesal.
"Dijemput..bawa bunga," jelas Aska hingga Nindy malu-malu.
Bukan hanya itu, Nindy juga mengakui dirinya dan Aska kerap cekcok karena kebiasan buruk suaminya yang suka bermain game.
"Gue waktu (hamil) Abhi tu gue sedih banget, gue ke dokter kandungan sendiri. Ribet-ribet sendiri, aku akhirnya ribut karena dia care-nya kurang. Aska enggak peduli," ungkap Nindy.
"Siapa yang lebih sabar sih sebenarnya?" tanya Andhika Pratama.
"Enggak usah nanya dong," jawab Aska seolah menyebut dirinya lebih sabar dibanding sang istri.
"Kamu kayak seolah-olah kamu sabar aja. Kalau Aska itu egois!" seru Nindy.