Vanessa Angel berbagi pengalaman hidupnya di kanal YouTube Ussy Andhika pada video berjudul 'AWALNYA NIKAH TANPA RESTU , VANESSA BERTAHAN DARI CERCAAN KARNA BIBI' yang tayang Minggu (24/1/2021).
Ternyata hubungannya dengan sang suami, Bibi Ardiansyah pun juga tidak mudah.
Mereka sempat mengalami putus nyambung yang pada akhirnya membuat mereka bermuara lagi pada satu sama lain.
"Vanes tuh lebih ke teman hidup sih. Misal aku mau pergi ke mana, dia ngikut aja tanpa harus nuntut atau ganggu. Dari pagi sampai sore rela aja nungguin. Terus dia nyambung sama teman-teman aku yang lain, jadi sreg aja gue sama dia," ujarnya.
"Marry your bestfriend ceritanya," celetuk Vanessa.
Dikatakan Vanessa, Bibi juga yang menguatkannya sampai hari ini.
Padahal, kesalahan yang dibuatnya di masa lalu bisa dibilang cukup besar dan akan berdampak padanya sampai kapanpun.