Find Us On Social Media :

Tiba-tiba Hentikan Biaya Sekolah Anak Angkat, Ashanty Dituding Hanya Memanfaatkan Putra untuk Konten YouTube

Ashanty dan Anang bersama anak angkatnya, Putra dan Aulia

"Pas Putra pulang dari Bali itu, banyak yang ngomong bahwa Putra ini cuma dijadikan konten. Terus saya bilang (ke kru Ashanty) 'Pak, apa bener saya ini cuma dijadikan konten? Terus kalau Putra cuma dijadikan konten, mending Putra keluar. Putra pengen melanjutkan yang serius.'," aku Putra, dikutip dari YouTube Star Story.

Menurut Abdul, tindakan Ashanty yang menggantung biaya pendidikan Putra membuat sekolahnya terganggu.

Pasalnya, dia awalnya berstatus di SD Juramangu, lalu dipindah ke Pesantren Al Basyir tanpa kejelasan status.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Aurel Hermansyah Bersikukuh Tinggalkan Ashanty hingga Reaksi Nia Ramadhani Soal Suaminya Izin Nikah Lagi

Oleh karena itu, ia meminta Ashanty memberikan penjelasan apa yang menyebabkan dia menghentikan membiayai sekolah Putra.

“Kemudian ini diputus tanpa ada surat pindah. Tidak masalah Putra diberhentikan. Ini statusnya apa? Ini tidak hanya mengganggu psikologi Putra tapi juga mengancam pendidikan Putra ke depan,” kata Abdul.

“Kami tentu bisa membiayai Putra di sana, tapi tolong pihak Ashanty memberi jawaban, kenapa?" tuturnya.