Find Us On Social Media :

Di Balik Kesuksesannya Bermain Film, Ternyata Reza Rahadian Punya Cita-Cita Ini yang Belum Tercapai Sejak Dulu: 'Belum Bisa'

Reza Rahadian

GridFame.id - Siapa yang tak kenal dengan sosok Reza Rahadian?

Salah satu aktor hebat yang dimiliki Indonesia ini sukses berperan dalam berbagai macam film

Berbagai karakter dia lakukan dan semua karakternya bisa membuat orang terhanyut dalam film tersebut. 

Terakhir dia berperan sebagai almarhun BJ Habibie dalam film Habibie & Ainun 3 bersama Maudy Ayunda

Baca Juga: Ditantang Lakukan Adegan Mesra Bareng Reza Rahadian di My Lecturer My Husband, Prilly Latuconsina: 'Aku Sampai Gemeteran!'

Reza Rahadian sukses berperan sebagai BJ Habibie dan penampilannya sangat menyerupai. 

Dibalik kesuksesan Reza Rahadian, ternyata dia memiliki cita-cita ini sejak dulu dan belum tercapai. 

Melansir dari YouTube Diaz Hedropriyono yang tayang pada Jumat (5/2/2021), Reza menjadi bintang tamu. 

Dalam video tersebut, Reza berkesempatan memberikan cerita tentang dirinya yang jarang sekali orang tahu. 

"Padahal dulu mau jadi pilot ya, cita-cita?" Tanya Diaz.

"Cita-citanya mau jadi pilot," jawab Reza. 

Kemudian Reza menceritakan bahwa dirinya harus menerima kenyataan bahwa dia tidak bisa masuk sekolah penerbangan karena ekonomi. 

Baca Juga: Jadi Istri Bangsawan Bali, Happy Salma Tak Malu Pamer Lakukan Ini dengan Reza Rahadian di Tempat Umum, Bikin Heboh Para Artis

"Jadi waktu lulus SMP udah bilang sama mama, mau masuk SMK penerbangan, tapi karena waktu itu ternyata pas mau masuk melihat biayanya wah ternyata lumayan besar nih, terus kata mama ya mungkin belum bisa dulu nih gimana, akhirnya cari alternatif lain ya udah masuk sekolah seperti biasa," sambung Reza. 

Kemudian Reza mulai bercerita tentang prestasi yang dia raih selama lima belas tahun berkarir menjadi aktor. 

"Artinya ternyata itu juga hal yang belum lama ini sebenarnya saya sadari juga mas, bahwa oh iya ya berkarya bekerja di industri film sebagai seorang aktor sebagai lakon gitu ternyata kan dulu image-nya kayaknya bercita-cita itu jangan jadi orang film deh, sepertinya itu bukan cita-cita yang menjamin lah dan lain-lain. Tapi apa yang saya jalani itu membawa saya juga bisa melihat wacana wacana lain yang ada di luar sana gitu," ucap Reza. 

Kemudian Reza mulai bercerita tentang pengalaman unik dirinya yang memang jarang sekali orang tahu. 

"Salah satu yang paling unik justru mungkin di Azerbaijan ya, maksudnya saya awalnya to be honest waktu mendengarkan karena tidak banyak tahu tentang Azerbaijan akhirnya mencari tahu yang ada di kepala itu 'Oh kayaknya daerahnya penuh konflik dan lain-lain gitu, ternyata nggak," kata Reza. 

Baca Juga: Serial Terbaru Paling Dicari! Ini Dia Link Streaming My Lecturer My Husband Gratis, Bebas Akses dari HP

Lalu, Reza bercerita tentang dirinya pernah menjadi tukang potong rumput yang memang membuat dirinya berjuang dari bawah. 

"Sebenarnya itu cerita tahun 1997 krismon (krisis moneter), ibu saya itu kena PHK waktu itu kan PHK besar-besaran, jadi waktu itu nggak tau kenapa pulang sekolah saya inisiatif dengan sendirinya aja secara natural 'Wah bisa ngapain ya anak SD kelas 5 kelas 6 SD waktu itu, akhirnya saya coba keliling komplek naik sepeda terus mampir lah ke tetangga-tetangga deket-deket situ yang mungkin udah sering ketemu juga, nawarin aja gitu 'Pak ini rumputnya mau dipotong nggak mau dirapihin nggak' gitu," kata Reza. 

Hal ini membuktikan bahwa kesuksesan bisa diraih apabila kita mau untuk berusaha semaksimal mungkin.