Hal ini diungkap Nindy Ayunda di YouTube KH Infotainment yang diunggah pada Selasa (16/2/2021).
Nindy mengaku dirinya mendengar pihak keluarga Askara menyudutkannya dengan tuduhan menculik sopir dan asisten.
"Saya dapat info kalau saya dibilang menculik driver atau suster saya dari pihak sana," ucap Nindy Ayunda.
"Saya tidak melakukan itu, bahkan yang saya tahu mereka melakukan hal yang tidak-tidak kepada saya," sambungnya.
Nindy Ayunda juga mengatakan dirinya sudah cukup lama bersabar dan menutupi aib-aib suaminya.
"Karena memang betul-betul saya ini selama ini diam, tapi ternyata diam saya pun juga membuat hal yang tidak-tidak," tutur ibu dua anak itu.
"Selama ini saya nggak mau cerita apa-apa, biarlah menjadi hal pribadi saya," jelasnya.