Find Us On Social Media :

Anaknya Ngebet Nikah, KD Semprot Aurel Suruh Fokus Sembuhkan Covid-19 Dulu: Jangan Mikir yang Lain, Apalagi Nikahan!

Krisdayanti, Aurel dan Atta Halilintar

GridFame.id - Ditengah mempersiapkan pernikahan pada Maret mendatang, Krisdayanti meminta kepada Aurel Hermansyah untuk fokus pada penyembuhan Covid-19 terlebih dahulu.

Ya, kabar putri sulungnya, Aurel Hermansyah positif Covid-19 sudah diketahui oleh Krisdayanti.

Padahal saat ini Aurel sedang mempersiapkan pernikahannya pada Maret mendatang dengan Atta Halilintar.

Baca Juga: Tadinya Tak Setuju, Hati Krisdayanti Akhirnya Meleleh Saat Aurel Minta Restu Nikahi Atta, 'Bilang Mau Menikah'

Tak muluk-muluk, Krisdayanti hanya meminta Aurel Hermansyah untuk fokus dengan proses penyembuhan terlebih dahulu. Baru setelah itu mikirin pernikahan.

"Untuk Aurel konsen untuk sembuh dulu, itu aja," ujar Krisdayanti dikutip dari kanal YouTube CEKnRICEK TV.

Krisdayanti mengaku sudah menyampaikan hal itu langsung kepada Aurel Hermansyah.

Istri dari Raul Lemos itu meminta putri dari pernikahannya dengan Anang Hermansyah itu tak memikirkan hal lain, karena kesehatan hal yang paling penting.

"Saya tanyakan langsung ke dia, tanya, minta konsen sembuh dulu. Jangan mikir yang lain. Apalagi pernikahan," kata istri Raul Lemos ini.

Lebih lanjut, Krisdayanti juga sempat menepis kabar yang menganggapnya abai dengan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Akhirnya Komunikasi, Krisdayanti Beberkan Cara Aurel Beri Tahu Pernikahannya: Saya Cuma Tanya...

Bahkan adik dari penyanyi Yuni Shara ini mengaku bawel kepada Aurel dan memintanya untuk selalu meminum obat dan vitamin.

"Saya ingatkan untuk selalu membawa obat-obatan, seperti vitamin. Saya selalu ngingetin, dijaga makanannya, jangan asal beli sembarangan. Jadi kalo bisa bawa tupperware sendiri," ujar Krisdayanti, yang kini menjadi anggota dewan.

Selain itu, Krisdayanti juga meminta agar Aurel Hermansyah selalu berpikir yang positif dan rajin berolahraga.

Karena menurut KD apabila rajin berolahraga makan proses penyembuhan pun dapat lebih cepat.

"Dari merekanya sendiri untuk terus positif. Positive thinking, harus tetap bahagia. Harus tetap olah tubuh supaya nggak terlalu drop," imbuh Krisdayanti.

Seperti diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah berniat menikah pada 21 Maret 2021 mendatang.

Pada kesempatan itu, mereka rencananya baru akan menggelar ijab kabul lebih dulu, baru setelah Idul Fitri menggelar resepsi.

Baca Juga: Krisdayanti Ngaku Telat Dikabari Soal Pernikahan Aurel dan Atta, Ashanty Gelagapan Bongkar Hubungannya dengan Istri Raul Lemos: 'Enggak Pernah Komunikasi'

Di lain sisi, Aurel Hermansyah sendiri dinyatakan positif Covid-19 pada Minggu (14/2/2021) malam.

Anak pertama dari Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu menjalani tes setelah ibu sambungnya, Ashanty mengalami demam, flu hingga sesak napas.

Selain Aurel Hermansyah, ada Ashanty, Azriel Hermansyah hingga Arsy Hermansyah yang positif virus corona.