Find Us On Social Media :

Buah Lemon Ternyata Bisa Jadi Obat Alami Yang Ampuh Atasi Kulit Kapalan, Begini Cara Pakainya...

Buah Lemon sebagai obat alami untuk mengatasi kulit kapalan

Mengutip dari TribunJakarta.com, Berikut ini adalah cara menghilangkan kapalan menggunakan obat tradisional yang TribunJakarta rangkum dari berbagai sumber:

1. Lemon

Jus lemon dan kulit lemon bisa digunakan dalam perawatan kapalan.

Sifat asam lemon akan membantu menghilangkan kapalan dengan sangat cepat.

Letakkan potongan kecil kulit lemon di atas daerah kapalan, lalu perban agar tetap di tempatnya dan biarkan semalam.

Keesokan paginya ganti dengan kulit jeruk yang baru, ulangi setiap hari dan dalam beberapa hari kapalan akan hilang.

Anda juga bisa merendam kapas di jus lemon segar dan letakkan di kapalan lalu diperban, biarkan semalam.

Keesokan paginya ganti dengan kapas yang baru direndam jus lemon, ulangi sampai kapalan hilang.

Baca Juga: Ini Dia Obat Sakit Gigi Alami Paling Ampuh dan Tidak Kambuh Lagi!

2. Roti dan cuka

Obat lain yang sangat efektif untuk kapalan adalah pasta roti dan cuka.

Pasta ini membantu melembutkan kulit kapalan sekaligus mengurangi risiko infeksi.

Rendam atau basuh kapalan dengan air hangat lalu gosok dengan batu apung, lalu bersihkan dan tepuk-tepuk daerah kapalan tersebut

Rendam roti dengan cuka lalu letakkan roti basah di atas kapalan dan bungkus dengan perban, dan biarkan semalam.