Find Us On Social Media :

Kondisi Ashanty Terus Memburuk Sampai Nyaris Tak Bisa Napas, Anang Hermansyah Panik: 'Dia Bilang Aku Enggak Kuat'

Anang Hermansyah Ashanty

GridFame.id - Beredar kabar buruk soal kondisi Ashanty usai positif Covid-19.

Kini sudah lewat 7 hari, kondisi Ashanty dikabarkan memburuk saat jalani isolasi mandiri.

Akibat kondisi Ashanty yang memburuk, Anang Hermansyah memilih memindahkan Ashanty ke rumah sakit.

Baca Juga: Heboh Kabar Ashanty Meninggal Dunia, Anang Hermansyah Ungkap Kondisi Ibu Sambung Aurel: 'Bunda Tahu-Tahu Drop...'

Tak hanya itu, beberapa waktu lalu juga sempat heboh kabar Ashanty meninggal dunia.

Kabar Ashanty meninggal dunia pertama kali muncul usai Aurel membagikan foto ibu sambungnya terbaring lemas dengan selang di hidungnya.

Heboh isu Ashanty meninggal dunia itu langsung dibantah tegas oleh Anang Hermansyah.

Ia akhirnya angkat bicara dan mengungkap kondisi Ashanty sebenarnya sejak awal terinfeksi sampai saat ini.

Melalui vlog YouTube The Hermansyah yang diunggah pada (23/02/2021), Anang menjelaskan kondisi Ashanty memang paling mengkhawatirkan.

"Bunda itu memang paling lumayan rumit adalah auto imunnya, karena kan itu paling bahaya kalo terpapar covid. Itu yang menjadi kompleks," ujar Anang.

"Akhirnya ditaruh di rumah sakit ditemenin sama Azriel," sambungnya.

Baca Juga: Sebelum Kondisinya Memburuk Karena Covid-19, Ashanty Ungkap Jeritan Hati Sampai Singgung Soal Krisdayanti: 'Aku Nangis- Nangis'

Ayah 4 anak itu juga mengaku sudah langsung memeriksa kondisi Ashanty secara detail pasca dinyatakan positif Covid-19.

"Di rumah sakit ngecek paru-paru, apakah masalah banget apa enggak. Kalo orang kena Covid tu kabutnya banyak di paru-paru. Nah Bunda itu sangat tipis jadi dokter bilang enggak papa isolasi mandiri dulu. Ini hari pertama, jadi kita pulang," ungkap Anang.

Namun ternyata kondisi Ashanty saat di rumah malah memburuk sampai mengatakan dirinya tak kuat menahan sesak.

Hal itu tentu membuat Anang sebagai suami begitu panik dan membuat keputusan cepat.

"Dua hari di rumah itu Bunda drop, sampe dia bilang 'wah aku enggak kuat nih, ini gimana aku enggak kuat. Aku sesak banget terus aku enggak bisa tidur'," tutur Anang.

"Wah itu di rumah panik banget, aku juga panik banget denger Bunda ngomong gitu. Hari itu juga dipaksa dilarikan ke rumah sakit," jelasnya.

Menurut Anang, kondisi Ashanty naik turun karena ia terus berpikiran negatif setelah dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Penyakit Autoimun Bikin Kondisi Ashanty Memburuk, Anang Hermansyah Tiba-Tiba Mohon Doa: 'InsyaAllah Ya..Doakan Ya'

"Kondisi Bunda itu naik turun, imunnya naik turun, ketahanan tubuh naik turun. Pas isolasi mandiri aja kita masih chatting sampe jam 2," kata Anang.

"Karena Bunda enggak bisa tidur, dia ngeluh kenapa begini begitu. Ya pikiran Bunda itulah yang membuat (kondisi memburuk)," sambungnya.

Kini sudah 4 hari dirawat di rumah sakit, Anang menyebut kondisi Ashanty mulai stabil.

Ia juga tetap memohon doa demi kesembuhan istri dam ketiga anaknya, Aurel, Azriel dan Arsy Hermansyah.