GridFame.id - Nama Ikbal Fauzi pemeran Rendy di Sinetron Ikatan Cinta memang makin terdengar di telinga masyarakat akhir-akhir ini.
Terlebih Ikbal Fauzi sempat disebut menjalin hubungan spesial dengan lawan mainnya di Ikatan Cinta, yakni Glenca Chysara yang berperan sebagai Elsa.
Hal itu sempat mecuat ketika banyak video yang beredar mengenai kedekatan Ikbal dan Glenca di lokasi syuting.
Bahkan baru-baru ini, kedua orangtua Glenca Chysara juga sudah tampak akrab dengan Ikbal Fauzi.
Di tengah kabar cinta lokasi Ikbal dan Glenca, justru fakta lain baru saja terkuak secara mengejutkan.
Ikbal Fauzi nyatanya sudah memiliki kekasih bernama Novia Giana Nurjanah.