Find Us On Social Media :

Dulu Dianggap Tanaman Liar, Ini 11 Khasiat Daun Tapak Kuda Alias Centella Asiatica jadi Obat Alami

Daun kaki kuda alias pegagan atau centella asiatica.

Pegagan (Centella asiatica Urban) termasuk suku Apiaceae juga disebut daun kaki kuda atau antanan gede. Tanaman ini tumbuh tanpa batang, rimpang pendek dan stolon merayap sepanjang 10-80 cm, banyak bercabang. Daunnya  bundar tunggal, berbentuk ginjal, tepinya bergerigi, buahnya kecil-kecil seperti buni, lonjong, dan agak wangi. Pegagan memiliki senyawa asiaticosida, senyawa antilepra sebagai penyembuh luka, radang tenggorokan, perut, dan usus.

Baca Juga: Ajaib! Cuma Pakai Bumbu Dapur Ini Sebagai Obat Alami Bisa Hilangkan Panu Dalam Sekejap Pegagan bersifat manis, mendinginkan, membersihkan darah, dan melancarkan peredaran darah. Kaya mineral, seperti garam kalium, magnesium, kalsium, besi. Juga tannin yang membantu atasi radang usus dan sakit perut. Senyawaan glikosida triterpenokia yang disebut asiaticosida dan senyawa sejenis, mempunyai khasiat antilepra (Morbus Hansen). Bersifat antiinfeksi, antitoxic, penurun panas, peluruh air seni. Dapat mengobati hepatitis, campak, demam, amandel (tonsilis), sakit tenggorokan, batuk darah, mimisan, cacingan, dan lepra.