GridFame.id - Celine Evangelista kini sedang jadi perbincangan hangat.
Rumah tangga yang ia bina memang sedang berada diujung tanduk.
Jika tak berhasil ia pertahankan, berarti sudah kedua kalinya Celine gagal dalam berumah tangga.
Sebelum menikah dengan Stefan William, Celine juga pernah menikah dengan Dirly Idol.
Pernikahan keduanya resmi pada tahun 2006 dan berakhir pada tahun 2013.
Dari pernikahan Celine dan Dirly, telah dikaruniai satu orang anak, Eleeya Xaviera Sompie.
Namun, ada kabar tak sedap soal pernikahan Dirly dan Celine yang telah berakhir 8 tahun lalu.
Melansir dari Grid.ID, Senin (22/03/2021) ibu Celine Evangelista, Vincentia Nurul, menyebut putrinya tak pernah menikah dengan Dirly Idol.
Di samping itu, Vincentia Nurul juga mengungkapkan bahwa Celine Evangelista pernah menikah sebelumnya, tetapi bukan dengan Dirly idol.
Menanggapi gosip miring bartahun-tahun lalu, Celine Evangelista mengaku enggan untuk buka suara perihal pernyataan sang ibunda.
"Coba itu ditanya ke nyokap gue lah. Nggak, itu emosi. Itu kan statement-nya udah lama banget, itu berapa tahun lalu, 10 tahun lalu," ungkap Celine Evangelista saat dikutip dari tayangan Kursi Panas Trans TV, Minggu (21/3/2021).
Celine Evangelista mengungkapkan saat itu sang ibunda hanya sedang emosi melihat anaknya ada masalah dengan Dirly Idol.
"Itu pada saat gue ada masalah sama Dirly, gue nggak mau bicarakan apa yang dia (ibunda) katakan dan ungkapkan, karena bagaimanapun dia ibu gue," ungkap Celine Evangelista.
Lagi pula, statement dari sang ibunda tersebut sudah sangat lama dan Celine Evangelista enggan mengungkit kembali hal tersebut.
"Sekarang masalahnya udah clear, jangan diungkit-ungkit lagi," tutup Celine Evangelista.
Nyatanya kini hubungan Celine dengan Dirly nampak baik-baik saja.
Bahkan Dirly beberapa waktu lalu sempat turut angkat bicara soal kasus keretakan rumah tangga Celine Evangelista dengan Stefan William.
Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, Dirly mengaku langsung menghubungi Celine Evangelista saat mendengar kabar soal keretakan rumah tangga sang mantan dengan Stefan William.
Menariknya, meski sudah berstatus sebagai mantan, Celine Evangelista justru terbuka dan bercerita kepada Dirly Idol.
Hal ini dilansir dari YouTube Citra Selebriti yang diunggah pada 1 Maret 2021.
Dirly mengaku mendengar isu cerai Celine Evangelista dan Stefan William dari teman-temannya
Namun ketika mengetahuinya, Dirly langsung bergerak cepat menelepon mantan istrinya.
Telepon Dirly disambut baik oleh Celine Evangelista yang langsung bercerita soal permasalahannya dengan Stefan.
“Soal itu baru beberapa hari ya aku baru dikasih tahu sama teman. ‘Wih kok begitu?’. Aku kan gak ikutin berita karena sibuk kerja kan," ujar Dirly.
"Terus aku telepon Celine. Hubungan aku baik sama dia. Aku telepon dia mau tahu keadaannya seperti apa," katanya.
"Ya dia cerita banyak. Itu masalah-masalah pada umumnya, biasa aja,” ungkap Dirly.
Namun, Dirly enggan untuk mengomentari kedekatan Stefan William dengan mantan kekasihnya, Natasha Wilona akhir-akhir ini.
“Kalau hubungan yang terlalu personal (Stefan William dan Natasha Wilona) aku gak tahu ya," ujarnya.
"Yang pasti untuk Stefan sendiri, aku respect sama dia," katanya.
"Gak tahu ya kalau hubungan sama Wilona itu. Kalau soal masalah sama Celine, ya wanita hanya mau untuk dimengerti,” sambung Dirly.
Penyanyi sekaligus aktor berusia 31 tahun itu lantas menyinggung soal kesetiaan Celine Evangelista yang menurutnya sangatlah setia.
Namun, kesetiaan wanita bisa dipengaruhi oleh sikap suaminya.
“Celine, dia wanita yang setia. Tapi ya itu wanita di mana pun juga kalau ada pemicunya akan ada ini ya. Tapi ya Celine wanita yang setia,” pungkas Dirly.
Artikel ini telah tayang di pop.grid.id dengan judul "Anaknya Justru Curhat dari Hati ke Hati dengan Sang Mantan Suami, Ibunda Evangelista Ngotot Sebut Sang Putri Tak Pernah Nikah dengan Dirly Idol, Begini Tanggapan Istri Stefan William"