Find Us On Social Media :

Lokasi Kebakaran Kilang Minyak di Jawa Barat, Ridwan Kamil Peringatkan Masyarakat Untuk Tidak Panik: 'Untuk Keselamatan Warga'

Ridwan Kamil akan menindak tegas YouTuber Ferdian Paleka yang membagikan sembako berisi sampah.

Hal ini disampaikan oleh Gubernur Jawa Barat melalui Instagram @ridwankamil yang diunggah pada Senin, (29/3/2021).

Selaku Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan peringatan kepada warga sekitar untuk tidak panik.

"Telah terjadi kebakaran hebat melanda kilang minyak Pertamina RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu, Provinsi Jawa Barat. Kondisi pagi ini sudah mulai terkendali," kata Ridwan Kamil.

Dirinya masih belum mengetahui penyebab utama kebakaran Kilang Minyak Pertamina dan masih diselidiki.

Baca Juga: Sendiri Tanpa Arya Saloka, Putri Anne Mendadak Panggil Pemadam Kebakaran ke Rumah Gegara Ini: Abis Drama!

"Kebakaran Kilang Minyak Balongan ini terjadi di tengah hujan deras dan petir. Namun penyebab utama masih belum diketahui," ucapnya.

Sementara itu Ridwan Kamil memberikan informasi sejumlah warga sudah dievakuasi dan Pertamina sudah menutup akses ke sana supaya warga tidak panik.

"Sementara 500an orang yang dievakuasi ke GOR dan pendopo. 5 orang luka berat, dan 15 luka ringanPertamina telah melakukan shutdown dan pengendalian agar kebakaran tidak meluas. Mereka juga meyakinkan bahwa pasokan BBM aman. Warga diminta agar tidak panik," tuturnya.