"Bagi gue berat banget, tapi gak ada yang harus disesali jalanin aja. Gue berusaha untuk tenang aja dulu," ujar Kiwil. Kiwil juga memutuskan untuk menjalani kehidupannya yang berat ini tanpa menolak kenyataan yang ada di depan matanya. Lebih lanjut, Kiwil tak menampik bila dia kerap menangis saat meratapi nasibnya sendiri. "Nangis karena apa ya bertanya-tanya kenapa hidup gue kaya gini, padahal dulu gak kaya gini," ucap Kiwil lagi. Meskipun merasa berat, Kiwil mengaku bila dia tak akan pernah hidup menjomblo.
Baca Juga: Dikira Enak Lepas Dari Kiwil Dapat Pejabat Kaya, Meggy Wulandari Rekan Dirinya Nangis Karena Ulah Putri Tirinya Sampai Akui Jadi Kurus: Masya Allah! Kiwil pun menegaskan dia akan mencari pengganti ketiga mantan istrinya setelah merasa tenang. "Bukan berarti gue berhenti poligami, gue nggak bisa lagi dibilang nggak poligami. Hal kaya gitu nggak akan hilang, tapi cukup dengan satu istri kemungkinan iya," jelas Kiwil. Terakhir, bak kapok dengan masa lalu, Kiwil kemudian mengimbau untuk para pasangan suami istri agar menghindari perceraian. Ya, himbauan itu bertujuan untuk menyadarkan masyarakat luas bila memang tak mau hidup nelangsa seperti yang ia alami saat ini. "Makanya orang-orang yang berumah tangga jangan pada cerai lah. Berantakan gue akuin iya, hubungan rumah tangga, persaudaraan, keluarga sangat berantakan," ujar Kiwil mengakhiri.
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di TribunStyle.com dengan Judul "Bak Kapok dengan Masa Lalunya, Kiwil Beri Wejangan pada Masyarakat Luas: Jangan Cerai, Berantakan!"