Padahal Hidupnya Serba Berkecukupan Sebagai Istri Bos Ayam Geprek, Curhatan Sarwendah Sukses Buat Warganet Salah Fokus
Gridfame.id - Ruben Onsu dan Sarwendah adalah salah satu pasangan selebriti yang selalu tampak harmonis dan sepi gosip miring.
Keluarga mereka juga kerap menjadi panutan banyak orang loh.
Seperti yang kita ketahui, suami Sarwendah memang dikenal sebagai presenter papan atas di Tanah Air.
Tak hanya itu, Ruben Onsu juga dikenal sebagai juragan ayam geprek, atas keberhasilannya mengembangkan bisnis kulinernya tersebut.
Melalui jerih payahnya itu, Ruben Onsu diketahui telah berhasil membeli rumah mewah di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Ditaksir memiliki luas hingga 2.500 meter persegi, hunian mewah Ruben Onsu dikabarkan memiliki harga yang sangat fantastis.
Bernilai 75 miliar, hunian mewah Ruben Onsu memang dipersembahkan untuk anak dan istrinya.
Namun, belakangan Sarwendah malah curhat mengenai kesempurnaan.
Ada apa ya?
Curhatan Sarwendah
Dikutip dari Grid.ID, hunian mewah Ruben Onsu telah disampaikan secara gambalang oleh rekannya, Raffi Ahmad.
Melalui tayangan Youtube Rans Entertainment, pada 25 Mei 2020 lalu, rumah mewah Ruben dan Sarwendah telah membuat Raffi Ahmad takjub.
"Sultan banget kan rumahnya. Ini rumahnya berapa tahu enggak? Gue bikin berita heboh ya. Ini rumah harganya Rp 75 miliar," ujar Raffi Ahmad.
"Rumahnya 2.500 meter, guys," imbuh Raffi seraya berkeliling di dalam rumah Ruben Onsu.
Namun, di balik gelimang harta dan kebahagian yang diberikan Ruben Onsu, Sarwendah justru mendadak curahkan isi hatinya.
Jika selama ini dikenal harmonis dan adem ayem, Sarwendah tiba-tiba membagikan biduk rumah tangganya yang diakui jauh dari kata sempurna.
Dikutip Grid.ID dari Instagram pada Jumat (2/4/2021), Sarwendah tuliskan isi hatinya dalam kalimat yang cukup panjang.
Mengaku lelah dan tengah banyak berfikir, Sarwendah akhirnya mengutarakan apa yang tengah ia rasakan.
"Ada saatnya aku merasa lelah dan berpikir apakah aku sudah memberikan yang terbaik buat keluargaku?"
"Buat orang2 di sekitarku? Apakah aku sudah menjadi yang terbaik untuk mereka semua?" ungkapnya penuh tanya.
Sekalipun diselimuti berbagai pertanyaan yang membuat hatinya kalut, Sarwendah akhirnya mulai menemukan jawaban.
Akui setiap biduk rumah tangga memiliki kekurangan, mantan personil Cherrybelle itu mengaku telah menemukan jalannya sendiri.
"Tapi tidak ada yang sempurna dan semua orang punya caranya masing-masing," ungkapnya.
Tak lagi menuntut kesempurnaan, Sarwendah justru mendapat dukungan dari berbagai pihak yang menguatkan hatinya kembali.
"Mereka juga yang bisa memberikanku semangat untuk berusaha lebih baik lagi."
"Karena setiap hari pasti ada cerita baru, di kehidupan ini kita tidak berhenti untuk belajar setiap hari, have a nice day," pungkasnya.
Pertemuan Pertama Sarwendah dan Ruben Onsu
Belum lama ini, Sarwendah mengenang lagi momen pertemuan pertamanya dengan Ruben Onsu yang ternyata terjadi di belakang panggung.
Hal itu diungkapkan Sarwendah di YouTube Venna Melinda yang diunggah pada (16/03/2021).
Sarwendah mengaku saat itu ia yang masih pendatang baru sedang menunggu di balik layar sembari nyemil.
"Aku bener-bener baru banget di industri entertainment, jadi by the book aja, mereka suruh apa ya kita ngikutin aja," ucap Sarwendah.
"'Udah ya kalian di sini aja jangan terlalu ngomong sama orang lain' jadi aku ngemil," sambungnya sembari tertawa.
Tak disangka, ternyata Ruben Onsu yang saat itu menjadi pembawa acara datang menghampirinya untuk mengajak berbincang.
"Terus tiba-tiba pada saat itu Bensu nyamperin, aku lagi ngemil, aku suka banget ngemil kan. Terus dia nanya, 'Lagi makan apa?'. Waktu itu dia host-nya, aku yang nyanyi," tutur Sarwendah.
Mengingat pesan manajernya yang meminta agar tak terlalu terbuka pada orang lain, Sarwendah lantas menawari Ruben cemilannya.
Namun yang terjadi justru ia malah diajari cara membuat akun media sosial Path agar bisa berkenalan lebih lanjut.
"Dia nanya, 'Ada Path gak, kamu ada main aplikasi ini gak'. Aku bilang nggak, terus dia download-in, diajarin, abis itu ya udah kontak-kontak, tukeran nomor telepon, dan Twitter juga kadang komen," jelas Sarwendah.
Sejak saat itulah benih cinta muncul di hati keduanya hingga akhirnya menikah di Oktober 2013 lalu.
Ruben sendiri mengakui Sarwendah bukan tipe wanita yang mudah didekati, bahkan sering menolak diajak kencan.
"Ayah sama Bunda dulu pacarannya di Ancol. Bunda dulu jual mahal, ah enggak mau, tapi kalau diajak jalan mau terus. Kalau jadi laki-laki tuh begitu Nyo, semangat kejar terus. Kalau nikah ya udah," kata Ruben di YouTube Trans TV Official (03/07/2020).
"Jual mahal bunda, maksudnya susah dideketin. Dia bilang nanti ketemu orangtua aku gimana, iya gue temuin orangtua lo ayo," sambungnya.
Tekad Ruben yang bulat akhirnya berhasil membuat Sarwendah luluh, rumah tangga mereka juga masih tetap harmonis sampai saat ini.
Artikel Telah Ditayangkan di grid.id dengan Judul, Hidup Harmonis di Rumah Gedongan Senilai Rp75 M Usai Dipersunting Juragan Ayam Geprek, Sarwendah Mendadak Curhat Soal Kesempurnaan: Ada Saatnya Aku Merasa Lelah