Makan Hati Dengan Sikap Atta Halilintar yang Tidak Sopan, Irfan Hakim Lontarkan Kalimat Pedas Ini,'Pergi Lo!'
Gridfame.id - Nama Atta Halilintar belakangan menjadi sorotan.
Resmi menikah dengan Aurel Hermansyah membaut statusnya kini menjadi suami.
Selama ini suami Aurel Hermansyah ini memang dikenal baik dan ramah pada semua orang.
Awal kepopularitasannya berawal ketika kabar keluarga halilintar yang miliki 11 anak viral.
Setelah itu, Atta sebagai anak sulung membuat sebuah kanal Youtube.
Dengan kerja keras dan kekonsistenannya, Atta Halilintar akhirnya bisa dikatakan sangat berhasil sebagai Youtuber.
Kini dirinya menjadi Youtuber dengan subscriber terbanyak di Indonesia di angka 26,9 juta.
Walau begitu miliki kesuksesan dan dilimpahi kekayaan, lantas tak membuat Atta Halilintar menjadi sombong.
Namun ternyata terungkap sikap asli Atta Halilintar yang membuat sosok artis dan presenter Irfan Hakim naik darah.
Kok bisa ya?
Sifat Asli Atta Bikin Irfan Hakim Makan Hati
Hal tersebut terlihat di kanal Youtube Atta Halilintar (19/4/2020) saat suami Aurel Hermansyah ini mengunjungi rumah Irfan Hakim.
Melihat banyak koleksi hewan eksotis milik sang presenter, Atta Halilintar kepincut oleh salah satu kura-kura raksasa milik Irfan Hakim.
Karena tak mau dijual, Atta Halilintar lantas berusaha membawa kura-kura tersebut secara diam-diam.
Hal tersebut lantas buat Irfan Hakim naik pitam dan mengejar mobil Atta yang membawa dua kura-kura kesayangannya.
"Jangan becanda lo! Ngapain lo bawa-bawa gitu orang gue lagi diskusi sama istri gue," ucap Irfan meradang.
"Kan tadi udah deal," jawab Atta.
"Enggak! enggak ambil kura-kura gue, lo jangan gitu dong ta," tegas Irfan.
Atta pun mencoba meminta maaf dan terus membujuk agar kura-kuranya tersebut bisa dibawa pulang.
Namun, Irfan sudah kecewa dan mengancam agar Atta tidak main lagi ke rumahnya.
"Lo mah parah ta, jangan sentuh gue lo enggak usah datang ke rumah gue lagi!" teriak Irfan.
Mendengar hal tersebut Atta Halilintar hanya tertawa dan meminta maaf pada Irfan.
Saat Atta tertawa pun Irfan mulai sadar bahwa dirinya sedang di-prank oleh Atta namun, Irfan sudah terlanjur kesal.
Irfan mengejar Atta dan melempar sang Youtuber menggunakan sandal jepit miliknya.
"Lo ngerjain terus, sialan," kata Irfan sambil lemas.
"A please a satu a," bujuk Atta.
"Enggak, enggak. Pergi lo pergi," balas Irfan pada Atta sambil mengusirnya.
Luna Maya Menyusul Atta dan Aurel
Kebahagiaan dirasakan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang telah resmi menjadi suami istri setelah melakukan akad nikah, pada Sabtu (3/4/2021) lalu.
Diketahui, mereka melangsungkan akad nikah di Hotel Raffles, Jakarta Selatan.
Pada acara bahagia itu dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto serta Ketua MPR Bambang Soesatyo.
Tak hanya itu, pada sore harinya, mereka juga menggelar acara syukuran yang lokasinya sama dengan acara akad nikah sebelumnya, yakni Hotel Raffles.
Acara tersebut dihadiri oleh keluarga dan rekan-rekan dari sesama selebriti, salah satunya Luna Maya.
Pasalnya ia dengan santai mengatakan akan menyusul Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah naik pelaminan pada tahun ini.
Sontak pernyataan mantan kekasih Ariel NOAH pada saat itu langsung mencuri perhatian dari rekan sesama selebriti lainnya.
Pernyataan mengejutkan itu terekam dalam Instagram Story miliknya, yang kemudian diunggah ulang oleh akun fanbase Instagram @lunamaya.story.
Dalam unggahan tersebut tampak Luna Maya tengah berbincang dengan pasangan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Di tengah-tengah obrolan mereka, aktris berdarah Austria ini sempat mengucap doa demi kelanggengan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
“Semoga bahagia sampai nanti,” ucapnya yang langsung diamini oleh pasangan suami istri tersebut.
Namun, Luna Maya seketika kikuk saat dicecar pertanyaan yang cukup menohok oleh sultan Andara tersebut.
“Elu kapan?” tanya Raffi Ahmad dengan penasaran.
Meskipun sempat kikuk menjawab, Luna Maya lantas sesumbar jika ia bakal segera menyusul jejak putri Anang Hermansyah yang malam itu resmi menjadi pengantin.
“Tahun ini!” jawabnya yakin.
“Amin, amin,” timpal Nagita Slavina dan Raffi Ahmad secara bersamaan.
Namun sayangnya, hingga saat ini belum diketahui dengan siapa Luna Maya bakal melepas status lajangnya.
Artikel Telah Ditayangkan di hits.grid.id dengan Judul, Dikenal Sebagai Pribadi yang Baik dan Ramah, Ternyata Kelakuan Atta Halilintar Pernah Buat Sosok Artis Ini Naik Pitam Sampai Usir Suami Aurel Hermansyah dari Rumahnya: 'Pergi Lo!'